Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Rumput Stadion Manahan Solo masih kurang sempurna karena satu hal yang belum dilengkapi, rekomendasi FIFA pun muncul agar segera disempurnakan.
Inspeksi terhadap Stadion Manahan Solo dilakukan tim FIFA yang didampingi Ratu Tisha selaku Wakil Ketua Umum (Waketum) PSSI bersama rombongan.
Kunjungan ke Stadion Manahan dilakukan pada Selasa (1/8/2023) bersama rombongan Kemen PUPR dan Dispora Pemerintah Kota Surakarta.
Dilansir SuperBall.id dari Antara News, Rini Kusumandani selaku Kepala Dispora Pemkot Surakarta menyebut kunjungan FIFA hanya sebatas inspeksi.
Belum ada penunjukan secara resmi oleh FIFA terhadap Stadion Manahan sebagai venue Piala Dunia U-17 meski dipersiapkan.
Baca Juga: Timnas U-17 Indonesia Vs Barcelona - Wonderkid Sao Paulo Akhirnya Debut?
Jika inspeksi yang dilakukan berbuah hasil positif, maka setelah itu barulah ada penunjukan secara resmi terhadap Stadion Manahan.
"Ada empat orang perwakilan FIFA yakni dari ahli rumput, dari infrastruktur sarana prasarana, dan bidang keamanan," tulis Antara News.
"FIFA, kata Rini, hanya melihat secara awal nanti ada inspeksi selanjutnya dan waktunya masih cukup jika Piala Dunia digelar pada November mendatang," imbuh mereka.
Lebih lanjut menurut Rini, FIFA menaruh perhatian khusus pada rumput Stadion Manahan yang kurang sempurna karena satu hal.
Baca Juga: Legenda Malaysia Takut Harimau Malaya Dibuli, Buktikan Bukan Jago Kandang
Secara umum FIFA menilai rata-rata rumput di Stadion Manahan sudah bagus, hanya saja kurang sempurna karena belum tersedianya alat penyiraman untuk perawatan.
Sementara itu, soal fasilitas lain dinilai tidak ada masalah, hanya perlu penambahan sedikit sesuai rekomendasi FIFA.
Stadion Manahan Solo sebelumnya termasuk sebagai salah satu venue Piala Dunia U-20 2023, sebelum digeser ke Piala Dunia U-17 di tahun yang sama.
"Meskipun Stadion Manahan Solo telah disiapkan untuk Piala Dunia U-20, FIFA masih memeriksa terkait rumput," tulis Antara News lagi.
Baca Juga: Messi Ungguli Ronaldo sebagai Pesepak Bola dengan Rekor Dunia Guinness Terbanyak
"Apakah seperti masih pada saat penyerahan oleh Kementerian PUPR atau ada perubahan."
"Memang dari hasil verifikasi tadi ada beberapa catatan karena terlihat beberapa rumputnya yang warna kuning jadi kurang penyiraman."
"FIFA secara umum menilai rumput stadion rata-rata bagus, hanya kurang air masih perlu penyempurnaan untuk perawatannya dan juga karena keterbatasan alat," imbuh mereka.
Rini Kusumandani pun berharap segera tersedianya alat untuk penyiraman dan pemotongan rumput di Stadion Manahan sesuai rekomendasi FIFA.
Baca Juga: Ikuti Kata Ronaldo, Bintang MLS Tinggalkan Persaingan dengan Messi demi Liga Arab Saudi
Ia juga mengaku pihaknya akan mengikuti rekomendasi FIFA sebagai pekerjaan rumah yang segera dikerjakan.
"Kami berharap harus disediakan alat untuk penyiraman dan alat pemotongan rumput," ucap Rini Kusumandani.
"Kami akan mengikuti rekomendasi dari FIFA apa yang menjadi pekerjaan rumah," imbuhnya.