Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal TC Timnas U-23 Indonesia Jelang Piala AFF U-23 2023, Shin Tae-yong Tunggu Hasil Pemanggilan Pemain

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 5 Agustus 2023 | 16:25 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memberikan arahan kepada para pemain dalam pemusatan latihan di Bali United Training Center, 16 Desember 2022. (PSSI.ORG)

Pada ajang yang digelar di Thailand itu, Shin Tae-yong memang tidak diberi target apapun oleh PSSI.

Sebaliknya, Piala AFF U-23 diharapkan bisa menjadi ajang persiapan sebelum menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Shin Tae-yong diharapkan bisa menemukan skema dan komposisi terbaik Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023.

Di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Indonesia berada di Grup K bersama Turkmenistan dan Taiwan.

Pertandingan melawan dua tim tersebut akan berlangsung di Indonesia pada September mendatang.

Hanya 11 juara grup dan empat runner-up terbaik yang berhak lolos ke putaran final di Qatar tahun depan.

Baca Juga: Bawa Skuad U-20, Ini Alasan Vietnam Tetap Jadi Ancaman Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P