Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

FIFA Matchday - Dipanggil Kim Pan-gon, Pemain Dewa United Bikin Gaduh Sepak Bola Malaysia

By Eko Isdiyanto - Rabu, 23 Agustus 2023 | 17:01 WIB
Duel antara Junior Eldstal (Malaysia) melawan bek Bahrain pada laga kedua Kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Sabtu (11/6/2022). (FAM Malaysia TWITTER)

SUPERBALL.ID - Pemain Dewa United, Junior Eldstal, bikin gaduh jagat sepak bola Malaysia usai dipanggil Kim Pan-gon untuk laga FIFA Matchday September 2023.

Timnas Malaysia asuhan Kim Pan-gon akan menghadapi China dan Suriah di FIFA Matchday September mendatang, pemusatan latihan pun segera digelar.

Dua pertandingan FIFA Matchday pada 6 dan 9 September bakal dilakoni Malaysia dengan status tandang karena digelar di Chengdu, China.

Menariknya, daftar 26 pemain yang dipanggil Kim Pan-gon untuk pemusatan latihan bikin gaduh para penggemar sepak bola Negeri Jiran.

Penyebabnya karena salah satu pemain lokal yang saat ini merumput di Liga Indonesia bersama klub Dewa United, Junior Eldstal.

Baca Juga: Piala AFF U-23 2023 - Pelatih Thailand Tegaskan Duel Lawan Timnas U-23 Indonesia Tak Seperti di SEA Games

"Namun meski sudah lengkap memanggil 26 pemain, tak sedikit suporter Harimau Malaya yang mengungkapkan keterkejutannya," tulis Makan Bola.

"Atas terpilihnya pemain yang kini bertolak ke Indonesia bersama Dewa United, yakni Junior Eldstal," imbuh mereka.

Bukan tanpa alasan suporter Malaysia mempertanyakan pemanggilan Eldstal ke timnas, mereka menilai sang pemain tak layak masuk skuad.

Karena hanya memiliki sedikit menit bermain di Liga 1 2023 bersama Dewa United, hal itu dinilai tak adil bagi pemain lokal lain.

Baca Juga: Ngamuk Tak Dikasih Penalti, Cristiano Ronaldo Bentak Wasit dan Dorong Penggemar

Seperti Feroz Baharudin dan Harith Haiqal yang berhasil menampilkan performa bagus tahun ini baik di level timnas maupun klub.

"Ada beberapa suporter yang mempertanyakan pemilihan Junior ke kubu kali ini," tulis Makan Bola lagi.

"Pasalnya, Junior memiliki menit permainan yang sangat sedikit yakni hanya dua menit saja," imbuh mereka.

Meski begitu, keputusan Kim Pan-gon memanggil pemain Dewa United itu mendapat dukungan dari media lokal setempat.

Baca Juga: Sheikh Jassim Bakal Jadi Pemilik Baru Man United Mulai Oktober Lewat Kesepakatan Rp 117 Triliun

Yang juga mengharapkan para suporter Harimau Malaya melakukan hal yang sama terhadap keputusan pemanggilan Junior Eldstal.

"Kim Pan-gon tentu memiliki jawaban terkait susunan pemain yang dipilih," tulis Makan Bola lagi.

"Setiap pemain yang dipilih harus sudah dianalisa terlebih dahulu sebelum keputusan diambil."

"Dukungan yang solid patut diberikan kepada para pemain tersebut untuk membawa nama negara di China," imbuh mereka.

Baca Juga: Piala AFF U-23 2023 - Pemain Thailand Minta Dukungan Suporter di Laga Kontra Timnas U-23 Indonesia

Junior Eldstal didatangkan Dewa United dari klub kondang Liga Malaysia, Johor Darul Takzim (JDT), pada Juli 2023.

Ia sudah dimainkan Jan Olde Riekerink selaku pelatih klub berjuluk Tangsel Warriors itu meski hanya menghabiskan 2 menit waktu bermain.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P