Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dengan demikian, para pemain merasa nyaman dengan gaya tersebut dan memahami apa yang diminta dari mereka.
Pelatih berusia 54 tahun itu mengatakan pendekatan ini telah memberikan manfaat yang baik bagi mereka.
Hal ini terbukti dengan kemampuan timnya memenangi banyak pertandingan dan mencetak banyak gol.
Oleh sebab itu, Kim Pan-gon akan mengambil risiko dengan tetap menggunakan pendekatan yang sama.
“Dalam dua tahun terakhir, kami menghadapi tim-tim seperti Yordania, Suriah, China, India, dan Tajikistan."
"Menang, seri atau kalah, kami akan bermain sama, ini cara kami, ini cara Malaysia."
Baca Juga: Bakal Jalani Laga Hidup-Mati di Piala Asia 2023, Malaysia Diminta Tancap Gas!
"Kami memberi Anda kemenangan 10-0, kemenangan 4-1, kemenangan 4-2 dan kami mencetak banyak gol dengan taktik ini."
“Untuk pertandingan Bahrain, sama saja, kami akan menghadapinya dengan berani untuk mencoba mendominasi dan memukul mereka untuk membuat mereka kesulitan."
"Ini cara Malaysia, kalau kita tidak melakukan ini, itu bukan Malaysia,” kata Kim Pan-gon, dikutip SuperBall.id dari Nst.com.my.
Meski timnya akan mencoba untuk mencetak gol cepat, Kim Pan-gon juga mengaku akan lebih berhati-hati.