Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-23 Indonesia Kalah dengan Kepala Tegak, Tiket Olimpiade Masih Terbuka Lebar

By Taufik Batubara - Senin, 29 April 2024 | 23:46 WIB
Bek Timnas U-23 Indonesia Muhammad Ferarri (tengah) selebrasi seusai membobol gawang Uzbeskitan dalam semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin (29/4/2024) malam WIB, tapi kemudian dianulir wasit lewat VAR. (X.COM/AFCASIANCUP)

Wasit menghukumnya kartu merah langsung setelah melalui VAR menilai bek berusia 22 tahun itu menendang bagian vital kapten Uzbekistan Jasurbek Jaloliddinov saat menghalau bola.

Kemenangan 2-0 ini melanjutkan laju sempurna Uzbekistan yang belum kebobolan sejak babak penyisihan grup.

Juara edisi 2018 dan runner-up 2022 itu kini menunggu lawannya di final, Irak atau Jepang, yang bertanding pada Selasa (30/4/2024) dini hari WIB.

Optimistis Tiket Olimpiade 

Meski penuh kecewa, Shin Tae-yong dan seluruh skuadnya menerima kekalahan tersebut dengan lapang hati dan kepala tegak.

Mereka sadar kekakalah itu bukanlah akhir dari impian sesungguhnya, yakni meraih tiket Olimpiade Paris 2024.

Timnas U-23 Indonesia akan menghadapi Irak atau Jepang dalam perebutan peringkat ketiga untuk mendapatkan tiket otomatis Olimpiade.

Kalaupun gagal, masih ada kesempatan terakhir sebagai peringkat keempat dengan mengalahkan Guinea dari Afrika dalam laga play-off.

Baca Juga: Hasil Piala Asia U-23 2024 - Dikerjai VAR dan Wasit Lagi, Timnas U-23 Indonesia Gagal ke Final Usai Ditekuk Uzbekistan

Dalam wawancara mewakili tim pasca-pertandingan, Muhammad Ferarri mengekspresikan kekecewaan karena golnya dianulir wasit.