Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Vietnam Nyinyir: Sisi Gelap Indonesia, Menang Diam Kalah Teriak Curang!

By Eko Isdiyanto - Kamis, 2 Mei 2024 | 17:08 WIB
Bek Timnas U-23 Indonesia Justin Hubner (tengah) memprotes wasit Shen Yinhao yang menghukum Risky Ridho kartu merah langsung dalam semifinal Piala Asia U-23 2024 melawan Uzbekistan di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin (29/4/2024) malam WIB. (THE-AFC.COM)

SUPERBALL.ID - Indonesia dikritik habis Vietnam, disebut diam saat menang dan teriak curang saat kalah sudah jadi sisi gelap skuad Garuda.

Bak petir di siang bolong, Vietnam tiba-tiba mengkritik keras keikutsertaan Indonesia di Piala Asia U-23 2024 yang dianggap berbahaya.

Kehadiran Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024 dianggap berbahaya oleh Vietnam, dinilai merusak kompetisi AFC karena sisi gelapnya.

Secara khusus, debut Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 mendapat pujian sekaligus hinaan dari salah satu media Vietnam, Soha.vn.

Hal ini berkaca pada tabiat Indonesia yang dianggap hanya diam saat meraih kemenangan namun teriak curang ketika menelan kekalahan.

Menurut Soha.vn, tabiat itu telah ditunjukkan Timnas U-23 Indonesia selama mengikuti Piala Asia U-23 2024 di Qatar.

Indonesia dianggap terlalu berisik tanpa bisa menyadari bahwa mereka merupakan tim dengan koleksi total 13 kartu kuning, 3 kartu merah dan 2 penalti.

Reaksi Indonesia ketika menelan kekalahan pun dibanding-bandingkan dengan kontestan tim lain yang diam dan menerima keputusan wasit.

Lain halnya dengan Indonesia yang selalu mengeluh keras ketika merasa dirugikan, media Vietnam ini pun menilai keberadaan Indonesia sangat berbahaya bagi Piala Asia U-23.

Baca Juga: Troussier Tinggalkan Dosa Segunung, Pelatih Baru Vietnam Diminta Nggak Ngurus Indonesia

Rengekan media Vietnam ini dituangkan dalam sebuah artikel yang diterbitkan Soha.vn pada Kamis (2/5/2024) dengan judul 'Sisi Gelap Timnas U-23 Indonesia: Bahaya bagi Piala Asia U-23'.

"Dalam penampilan pertamanya di Piala Asia U-23, Indonesia langsung menjadi kuda hitam unggulan," tulis Soha.vn.

"Namun seiring dengan penampilan bagusnya, Timnas U-23 Indonesia juga banyak meninggalkan hal buruk."

Media Vietnam ini juga menyoroti bagaimana reaksi Indonesia yang merasa selalu dirugikan wasit, berdasar pada koleksi kartu kuning.

Total 13 kartu kuning, 3 kartu merah dan 2 penalti, lewat catatan itu Soha.vn menyebut Indonesia tak seharusnya teriak selalu dirugikan wasit.

Baca Juga: Piala Asia U-23 2024 - Irak Waspadai Satu Strategi Timnas U-23 Indonesia Jelang Perebutan Peringkat Ketiga

"Indonesia total mendapat 13 kartu kuning, 3 kartu merah, dan 2 penalti," tulis Soha.vn lagi.

"Hebatnya lagi, meski hampir semua tim peserta, termasuk U-23 Vietnam, hanya diam dan menerima keputusan wasit, Indonesia selalu mengeluh keras setiap kali dirugikan," imbuh mereka.

Sementara itu, Vietnam sudah lebih dulu tersingkir dari Piala Asia U-23 2024 di babak perempat final usai dipecundangi Irak.

Prestasi terbaik Vietnam di Piala Asia U-23 adalah menjadi runner-up pada edisi 2018, bisa dimaklumi mengapa publik mereka tiba-tiba tantrum melihat Indonesia saat ini.

Timnas Indonesia adalah ancaman nyata Vietnam, tak hanya di level kelompok umur tetapi juga di level senior.

Hal itu terbukti saat Vietnam dibuat frustrasi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 hingga memutuskan kerja sama dengan pelatih mereka, Philippe Troussier.

Rengekan media Vietnam di atas tak lebih dari sekadar ungkapan isi hati publik Vietnam melihat betapa kuatnya Timnas Indonesia saat ini.

Di saat Vietnam membuat nyinyiran seperti di atas, Timnas U-23 Indonesia tengah dalam perjuangan mencari jalan ke Olimpiade Paris 2024.

Kemenangan atas Irak menjadi kunci tiket otomatis Indonesia ke Olimpiade, namun jika kalah masih ada satu jalan terakhir.

Yakni berlaga di play-off melawan wakil CAF, Guinea, pemenang di laga ini mendapat tiket terakhir Olimpiade Paris 2024.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P