Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Turunkan Skuad U-22, Timnas Indonesia Tetap Jadi Kandidat Juara di Mata Bomber Vietnam

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 22 November 2024 | 17:00 WIB
Striker Timnas Vietnam, Nguyen Tien Linh, tampak kecewa saat timnya dipermalukan Timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026. (THANHNIEN.VN/MINH TU)

Sebagai informasi, Tien Linh merupakan momok yang mengubur mimpi Timnas Indonesia pada edisi terakhir.

Ia mencetak dua gol saat Vietnam mengalahkan Indonesia pada laga semifinal leg kedua di Stadion Nasional My Dinh.

Dua gol tersebut membawa Vietnam melaju ke final lewat kemenangan agregat 2-0 atas Indonesia.

Vietnam telah memulai persiapan mereka sebelum berlaga di ASEAN Cup 2024 pada akhir tahun ini.

Kim Sang-sik dan anak-anak asuhnya telah berkumpul untuk pemusatan latihan (TC) pada Kamis (21/11/2024).

Mereka kemudian menjalani satu sesi latihan di Hanoi, Vietnam, Jumat (22/11/2024) pagi waktu setempat.

Setelahnya, Vietnam dijadwalkan terbang ke Korea Selatan pada Sabtu (23/11/2024) dini hari WIB.

The Golden Star Warriors bakal melanjutkan TC di Negeri Ginseng hingga 3 Desember mendatang.

Selain TC, Vietnam berencana menggelar tiga pertandingan uji coba melawan klub-klub asal Korea Selatan.

Tiga klub yang bakal menjadi lawan tanding Vietnam adalah Ulsan Citizen, Daegu FC, dan Jeonbuk Hyundai Motors.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P