Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Shin Tae-yong dituding sengaja bermain picik jelang persiapan Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024.
Seperti diketahui, dalam waktu dekat Shin akan kembali mengemban tugas penting.
Ia akan memimpin Timnas Indonesia untuk mengarungi turnamen antar tim Asia Tenggara yakni ASEAN Cup 2024.
Turnamen itu akan digelar pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025 mendantang.
Jelang pertandingan tersebut, Skuad Garuda akan menjalani pemusatan latihan (TC) terlebih dahulu.
TC tersebut akan berlangsung pada 26 November di Gianyar, Bali.
Akan tetapi, ada satu hal yang mengganjal sebelum TC berlangsung.
Hingga saat ini atau tiga hari jelang TC, PSSI belum mengumumkan siapa saja pemain yang akan dipanggil untuk mengikuti agenda tersebut.
Sebelumnya, Shin Tae-yong memastikan akan memanggil sekitar 33 pemain untuk persiapan tim.
Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Rencana China Mau Bantai Timnas Indonesia di GBK
Memang sebelumnya sudah ada beberapa pemain yang dipanggil.
Sejumlah pemain yang sudah dipastikan akan mengikuti TC tersebut adalah Kakang Rudianto, Robi Darwis, Kadek Arel, Rayhan Hannan, Made Tito, dll.
Namun tetap saja, pengumuman daftar keseluruhan pemain sangat penting.
Sebab ada beberapa pemain yang diisukan akan ikut bergabung seperti Ivar Jenner, Rafael Struick, dan Justin Hubner.
Di lain sisi, hal ini juga mendapat sorotan dari media asal Vietnam yakni Soha.
Dalam laporannya, Soha juga tampak bingung dengan aksi Shin yang masih merahasiakan komposisi timnya.
Media tersebut juga tampak kaget dengan adanya kabar Struick, Ivar, dan Hubner akan bergabung dan bermain di ASEAN Cup 2024.
Pasalnya, beberapa waktu lalu pemain itu sama sekali tidak dipertimbangkan untuk diajak bergabung.
Sebab ASEAN Cup ini tak masuk ke dalam agenda resmi FIFA.
Baca Juga: Curhat ke FC Copenhagen, Kevin Diks Bangga Bisa Jalani Debut Singkat Bersama Timnas Indonesia
"Awalnya Shin Tae-yong mengumumkan 15 pemain, beberapa nama terkenal seperti Marselino Ferdinan, Asnawi Mangkualam, Ronaldo Kwateh dipanggil," tulis Soha.
"Namun, selebihnya Shin memanggil serangkaian pemain yang tak terkenal."
"Namun, pada 23 November lalu PSSI tiba-tiba mengungkapkan bahwa trio pemain keturunan seperti Rafael Struick, Ivar Jenner, dan Justin Hubner akan bermain di ASEAN Cup 2024."
"Sebelumnya, tak ada satupun kabar dari mereka akan hadir di turnamen tersebut," jelasnya.
Dengan kondisi seperti ini, Soha mencurigai bahwa Shin ingin melemparkan bom asap kepada pelatih Timnas Vietnam yang juga merupakan kompatriotnya asal Korea Selatan, yakni Kim Sang-sik.
Shin dinilai mencegah Kim untuk mengetahui kedalaman skuad yang dimilikinya nanti.
Oleh sebab itu, ia masih merahasiakan komposisi pemain timnas jelang turnamen tersebut berlangsung.
Bahkan Soha memprediksi kemungkinan besar ada beberapa pemain inti Skuad Garuda lain yang akan bergabung jelang turnamen ini.
"Dengan beberapa nama lain yang belum terungkap, tak menutup kemungkinan bahwa Shin ingin melemparkan bom asap untuk rekan senegaranya, yakni Kim Sang-sik."
Baca Juga: Timnas Indonesia Kembali Sangar Usai Ukir Sejarah Baru, tapi Shin Tae-yong Masih Tertekan
"Tim Indonesia mungkin saja bisa memakai beberapa nama keturunan, atau bintang dalam negeri seperti Rizky Ridho, Witan Sulaeman, atau Ernando Ari."
"Ini bergantung tekad dan tujuan PSSI jelang ASEAN Cup 2024," jelas laporan tersebut.
Kecurigaan ini sejatinya masih berdasar, sebab Timnas Indonesia dan Timnas Vietnam akan saling bentrok pada turnamen itu.
Skuad Garuda dan The Golden Star Warriors masuk ke dalam Grup B di turnamen tersebut.
Mereka juga akan bersaing dengan tiga tim lainnya seperti Filipina, Mynamar, dan Laos.
Pertemuan antara Shin Tae-yong dan Kim Sang-sik akan berlangsung pada laga ketiga Grup B yang berlangsung pada 15 Desember 2024.