Mitra Kukar sukses mengamankan 3 poin di kandang sendiri usai menaklukkan Sriwijaya FC dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kutai Kartanegara, Sabtu (30/9/2017).
Naga Mekes menumbangkan Sriwijaya dengan skor 2-0.
Dua gol Mitra Kukar tercipta di 10 menit terakhir jelang pertandingan usai.
Gol pertama lahir dari Marclei Cesar yang memanfaatkan kemelut corner kick menit ke-83.
Empat menit berselang, Yogi Rahadian beraksi dengan tenang di kotak penalti dan menaklukkan Sandy Firmansyah.
(Baca Juga: Dipanggil Pertama Kali Luis Milla, Awan Setho: Perjuangan Ini Tak Sia-sia)
Ini merupakan kemenangan perdana Mitra Kukar di bawah asuhan Yudi Suryata.
Sebelumnya, Naga Mekes mengalami hasil yang buruk dengan rentetan empat kekalahan.
"Alhamdulillah akhirnya bisa menang setelah empat pertandingan yang tidak enak sekali," kata Yogi Rahardian, selepas laga.
"Ini berkat kerja keras dan dukungan suporter," ujarnya.
Sarat Pengalaman, Boaz Solossa Tak Dipanggil Luis Milla ke Timnas Indonesia https://t.co/PjQDLIjvcP lewat @TribunSuperBall
— SuperBall.id (@tribunSUPERBALL) September 30, 2017
Kemenangan ini pun diharapkan Yogi dapat menjadi momentum kebangkitan Mitra Kukar di sisa laga kompetisi Liga 1.
"Semoga ini menjadi awal kebangkitan kita yang selama ini katanya tidur," ujarnya.
Hasil ini sekaligus membuat Naga Mekes naik ke peringkat 9 dengan torehan 37 poin.
Editor | : | Andi Ernanda |
Sumber | : | superball.id |
Komentar