Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persis Solo Tunjuk Freddy Muli sebagai Pelatih Kepala

By Agus Triyanto - Senin, 16 Oktober 2017 | 19:47 WIB
Freddy Muli, mantan manajer PSMS, Persegres, dan Persebaya.
ABDI PANJAITAN/JUARA.net
Freddy Muli, mantan manajer PSMS, Persegres, dan Persebaya.

Menuju laga 8 besar Liga 2 musim 2017, manajemen Persis Solo resmi menunjuk Freddy Muli sebagai pelatih kepala yang baru.

Pengambilan Keputusan ini menyusul status Widyantoro yang dijatuhi sanksi oleh Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.

Widyantoro tak boleh terlibat aktif di kancah persepakbolaan nasional selama setahun karena sanksi itu.

Informasi ini didapatkan SuperBall.id dan BolaSport.com dari laman resmi Persis Solo dan unggahan Twitter resmi klub kebanggaan kelompok suporter Pasoepati.

(Baca Juga: BREAKING NEWS - Resmi Pekan Ke-30 Liga 1 Jadi Pekan Berkabung)

 

Pengumuman resmi disampaikan oleh Wakil CEO Persis Solo, Dedi M Lawe yang didampingi Manajer Damat A Pranoto di mes Persis, Senin (16/10/2017).

 

"Pak Sigit (Komisaris Utama Persis Solo) menginstruksikan kepada kami agar manajemen Persis Solo mengikuti keputusan PSSI, sampai sanksi ini dicabut atau menunggu hasil banding," kata Dedi.

Sementara itu pelatih Persis Solo Widiyantoro dinon-aktifkan dari jabatannya sebagai pelatih kepala.

Sebagai gantinya, Persis mendatangkan pelatih PSS Sleman, Freddy Muli sebagai pelatih kepala baru.

"Untuk sementara, Mas Wid (sapaan Widyantor) kami non-aktifkan, dan menunjuk pelatih kepala baru dari PSS Sleman, Pak Freddy Muli."

Meski demikian, disampaikan Dedi kedua pelatih itu nantinya akan tetap berkoordinasi.

(Baca Juga: Tampil Bagus Lawan PS TNI, Utam Rusdiana Dipuji Pelatih Arema FC)

"Mas Wid dan Pak Freddy Muli pastinya tetap ada koordinasi, namun konsteksnya tidak di lapangan, tapi diskusi di luar lapangan," ujar Dedi.

Dedy juga menegaskan selain menetapkan Freddy Muli sebagai pelatih baru, dia memastikan manajemen akan terus berjuang melakukan perlawanan atas sanksi yang dijatuhkan kepada Widyantoro.

Manajemen Persis menyebut Komdis PSSI melakukan kekeliruan atas keputusan yang dijatuhkan kepada pelatih asal Magelang tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X