Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Trial di Real Madrid, Egy Maulana Vikri Cukup Bawa Sepatu

By Irwan Febri Rialdi - Sabtu, 21 Oktober 2017 | 10:34 WIB
Pemain Timnas U-19 Indonesia Egy Maulana Vikri saat menjalani wawancara eksklusif dengan BolaSport.com di sala satu hotel di Jakarta pada Kamis (19/10/2017).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM
Pemain Timnas U-19 Indonesia Egy Maulana Vikri saat menjalani wawancara eksklusif dengan BolaSport.com di sala satu hotel di Jakarta pada Kamis (19/10/2017).

Penyerang Timnas U-19 Indonesia, Egy Maulana Vikri, mendapatkan tawaran untuk trial bersama klub raksasa Spanyol, Real Madrid.

Hal ini diungkap langsung oleh ayah asuh Egy Maulana, Subagja Suihan.

"Sudah ada tiga klub yang akan menjadi tempat trial buat Egy, yakni Getafe, Espanyol, dan Real Madrid."

"Jadi, selepas membela timnas di Kualifikasi Piala AFC U-19 di Korsel, Egy akan berlatih di Spanyol," kata Subagja, Jumat (20/10/2017).

Usai menjalani trial, nantinya Egy Maulana akan kembali ke Indonesia.

(Baca Juga: Liga 1 Disebut Bakal Rugi Bila Persiba Balikpapan Degradasi)

Bukan untuk bermain di Liga Indonesia, namun hanya untuk menyelesaikan studi di Ragunan.

"Setelah itu, dia akan kembali ke Indonesia untuk menyelesaikan urusan studi di Ragunan dan pergi lagi berlatih selama dua tahun di Eropa," imbuh pengusaha asal Cirebon tersebut.

Jika jadi trial di Real MadridEgy Maulana Vikri hanya perlu membawa sepatu saja.

Pasalnya semua fasilitas akan di tanggung oleh Real Madrid.

(Baca Juga: Gagal Menang dari Persib, Madura United Optimis Juara Liga 1)

Dilansir dari thelab.bleacherreport.com, semua pemain, baik trialmaupun anggota akademi, sangat dimanjakan dengan pelayanan maksimal.

Untuk latihan cukup bawa sepatu, karena fasilitas lainnya sudah disiapkan dengan lengkap.

Semua perlengkapan pelatihan mereka disediakan oleh staf dan setelah setiap sesi latihan dibersihkan dengan bersih.

Selain mendapat pelayanan yang maksimal di Real Madrid, Egy Maulana nantinya juga akan menjadi pemain Indonesia pertama yang yang menjejakkan di klub kebanggaan orang Spanyol tersebut.

Egy Maulana diharapkan memperbaiki catatan pendahulunya, Evan Dimas, yang dahulu sempat merasakan trial bersama klub Spanyol, Espanyol B.

 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Andi Ernanda
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X