Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Vietnam Bicara Peluang Timnas Futsal Indonesia Juarai Piala Futsal AFF 2017

By Gangga Basudewa - Senin, 23 Oktober 2017 | 14:22 WIB
Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia, Hary Tanoesoedibjo (HT), bersama Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, dan Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, berpose dalam pelepasan timnas futsal Indonesia di kediaman HT, kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (22/10/2017) sore WIB.
SEGAF ABDULLAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia, Hary Tanoesoedibjo (HT), bersama Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, dan Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, berpose dalam pelepasan timnas futsal Indonesia di kediaman HT, kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (22/10/2017) sore WIB.

Ajang Piala Futsal AFF akan berlangsung pada 26 Oktober hingga 6 November 2017 mendatang.

Timnas Futsal Indonesia secara resmi dilepas oleh Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia (FFI) Hary Tanoesoedibjo, Minggu (22/10/2017).

Pada ajang tahunan itu Indonesia tergabung di Grup A bersama Myanmar, Brunei, Filipina, dan tuan rumah Vietnam.

Tuan rumah Vietnam pun menyebut ada beberapa tim yang berpeluang kuat untuk merengkuh gelar juara.

Tiga tim yang disebut punya peluang menjadi juara adalah Thailand, Malaysia dan Indonesia.

"Semua tahu seberapa hebat Thailand yang menjuarai turnamen ini 12 kali dari 13 penyelenggaraan."

"Namun Indonesia dan Malaysia juga punya peluang menjadi juara tahun ini," ungkap Sekertaris Jenderal VFF, Le Hoai Anh.

Vietnam sendiri sebelumnya sudah menargetkan juara di ajang yang bakal berlangsung di negeri sendiri itu.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X