Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Demi Hindari Kejaran Barito, Persija Wajib Menang Lawan Borneo

By Muhammad Robbani - Kamis, 26 Oktober 2017 | 20:56 WIB
Para pemain Persija mengheningkan cipta sebelum menjamu Semen Padang pada laga pekan ke-31 Liga 1 musim 2017 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Minggu (22/2017) malam.
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Para pemain Persija mengheningkan cipta sebelum menjamu Semen Padang pada laga pekan ke-31 Liga 1 musim 2017 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Minggu (22/2017) malam.

Persija Jakarta akan melakoni laga kandang kontra Borneo FC pada lanjutan Liga 1 pekan ke-32, di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (28/10/2017).

Bek Persija, Gunawan Dwi Cahyo bertekad meraih poin penuh pada laga tandang terakhir di Pulau Jawa itu.

Alasannya, Gunawan tak ingin posisi Persija terkejar Barito Putera yang tempati posisi tujuh atau tepat satu peringkat di bawah timnya.

Persija yang saat ini mengoleksi 52 poin, hanya berselisih tiga poin dari Barito yang mengoleksi 49 poin.

"Saya dan pemain lain elalu siap pastinya. Semua pemain menjelang laga harus siap," kata Gunawan kepada wartawan di Samarinda, Kamis (26/10/2017).

"Pastinya kami mau bisa mendapat hasil maksimal, bukan bawa 1 poin. Kalau bisa 3 poin. Karena selisih poin kami dengan Barito dengan kami hanya beda sedikit," ujar mantan pemain Persijap Jepara itu.

Mantan pemain timnas U-23 Indonesia di Sea Games 2011 itu khawatir Persija bisa disalip Barito andai mereka bisa menang atas PSM Makassar, Minggu (29/10/2017).

"Kalau kami kalah di Samarinda dan Barito bisa menang, posisi mereka naik. Jadi jangan sampai kami turun peringkat."

"Borneo mentalnya sedang bagus. Mereka baru menang di laga tandang (lawan Mitra Kukar). Menang dengan banyak gol pula (4-0). Setipa tim setelah menang tandang, mentalnya pasti naik," ujarnya menutup.

Pada pertemuan pertama kedua tim musim ini, Persija keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 1-0.

Gol tunggal Macan Kemayoran diciptakan Rohid Chand pada menit ke-18 dalam laga yang digelar di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, pada 16 Juli 2017.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X