Pelatih Kalteng Putra, Kas Hartadi, meminta maaf usai timnya mengalahkan Persis Solo pada pertandingan kedua Grup X babak 8 besar Liga 2, Senin (13/11/2017)
Kalteng sukses menaklukkan Persis Solo, 1-0 lewat gol yang dicetak Muhammad Rais di babak pertama, dalam laga yang digelar di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi.
Kekalahan itu membuat Persis dipastikan gagal melaju ke babak semifinal alias tersingkir di babak grup.
Kas Hartadi yang berasal dari Solo, merasa tak enak telah menyingkirkan tim dari kotanya sendiri.
Secara khusus, Kas Hartadi memohon maaf kepada suporter Persis, Pasoepati karena telah menyingkirkan tim kesayangan mereka.
"Saya ucapkan terima aksih atas kerja keras pemain bisa meraih tiga poin. Saya juga mohon maaf kepada Persis Solo," kata Kas Hartadi seusai laga.
"Saya pribadi bisa menumbangkan Persis kurang enak karena membuat mereka gagal ke liga 1. Tapi saya harus kerja profesional," tuturnya menambahkan.
Kemenangan kontra Persis membuat Kalteng menjaga asa untuk lolos ke semifinal.
Mereka kini punya modal tiga poin dan akan mati-matian memenangi laga terakhir melawan Martapura FC, Kamis (16/11/2017).
"Untuk melawan Martapura, kami akan habis-habisan karena sama-sama membutuhkan kemenangan di laga tersebut," kata kiper Kalteng, Galih Sudaryono.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | superball.id |
Komentar