Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Borneo FC Resmi Dapatkan Mantan Pemain Timnas Singapura

By Ramaditya Domas Hariputro - Selasa, 2 Januari 2018 | 19:15 WIB
Presiden Borneo FC, Nabil Husein, saat menghadiri laga antara Persela Lamongan melawan Timnas All Star dalam acara Tribute Choirul Huda di Stadion Surajaya Lamongan, Jawa Timur, Rabu (15/11/2017) malam.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Presiden Borneo FC, Nabil Husein, saat menghadiri laga antara Persela Lamongan melawan Timnas All Star dalam acara Tribute Choirul Huda di Stadion Surajaya Lamongan, Jawa Timur, Rabu (15/11/2017) malam.

Borneo FC resmi mendapatkan satu pemain asing tambahan untuk kompetisi musim 2018.

Pemain yang baru saja diresmikan tim beralias Pesut Etam tersebut yakni pemain asing yang sosoknya cukup tenar di Indonesia, Muhammad Ridhuan.

Borneo FC juga mengumumkan kedatangan Ridhuan melalui akun media sosial resmi tim beberapa waktu yang lalu.

Ya, nama Ridhuan sejatinya tidaklah asing.

Ia pernah membela beberapa klub Indonesia, salah satunya yang paling berkesan yakni kala membela Arema.

Mantan pilar Timnas Singapura tersebut merupakan satu dari sederet pilar penting Singo Edan kala menjuarai ajang Indonesia Super League (ISL) musim 2010.

Nantinya, Ridhuan akan mengisi slot pemain Asia di kubu Pesut Etam.

Ridhuan akan dikontrak selama ajang Piala Presiden 2018.

Praktis, Borneo FC memiliki empat pemain asing yang dipersiapkan sekarang.

Mereka adalah Marlon da Silva, Srdjan Lopicic, Azamat Baimatov, dan Ridhuan.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X