Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Takut Hilang, PSMS Medan Belum Pasang Papan Skor Digital di Stadion Teladan

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 6 Januari 2018 | 14:10 WIB
Stadion Teladan, Medan, stadion kandang PSMS Medan.
ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM
Stadion Teladan, Medan, stadion kandang PSMS Medan.

Pemerintah Kota Medan (Pemkot) terus bergerak cepat untuk merenovasi Stadion Teladan yang nantinya sebagai home base PSMS Medan di Liga 1 2018.   

Beberapa fasilitas direnovasi dan ada juga didatangkan demi memperindah Stadion Teladan.

Salah satunya itu datangnya papan skor digital untuk dipasang di stadion berkapasitas 20 ribu penonton tersebut.

Suasana lStadion Teladan, Medan, yang sedang direnovasi terendam air pasca hujan deras.
ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM

Ketua Askot PSSI Kota Medan, Iswandi Ramli, mengatakan papan skor digital itu sampai saat ini belum dipasang dikarenakan terkendala soal keamanan.

"Kalau papan skor itu sudah ada di tempat, cuma mereka takut bisa hilang," kata Iswandi Ramli.

(Baca Juga: Mario Gomez Apresiasi Kondisi Fisik Bojan Malisic)

"Jadi Pak Dzulmi Eldin (Wali Kota Medan) memerintahkan kepada Kepala Lingkungan harus bertanggung jawab juga karena kalau dipasang dari sisi belakang tinggal buka sedikit saja bisa langsung hilang," ucap Iswandi menambahkan.

Stadion Teladan, Medan, stadion kandang PSMS Medan.
ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM

Pria yang juga merupakan DPRD Kota Medan itu menambahkan bahwa saat ini ada renovasi terkait ruang ganti pemain yang meliputi kamar mandi dan lemari pakaian.

Namun untuk bangku pemain akan ditindaklanjuti oleh Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Penataan Ruang Kota Medan.

"Ruang ganti pemain sudah, kemudian kamar mandi dan juga lemari pakaian pemain sudah dibagusi. Kalau bench pemain nanti ditanyakan lagi," kata Iswandi Ramdli.


Editor : Andi Ernanda
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X