Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Otavio Dutra Buka Suara Soal Kegagalan Penaltinya

By Gangga Basudewa - Selasa, 6 Februari 2018 | 17:54 WIB
Bek Persebaya Surabaya, Otavia Dutra, dalam pertandingan melawan PS TNI di Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo, Kamis (18/1/2018).
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Bek Persebaya Surabaya, Otavia Dutra, dalam pertandingan melawan PS TNI di Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo, Kamis (18/1/2018).

Persebaya Surabaya melaju ke semifinal Piala Presiden 2018 usai kalah adu penalti saat hadapi PSMS Medan, Sabtu (3/2/2018).

Kekalahan yang dialami Persebaya lantaran tiga eksekutor penalti gagal menjalankan tugas mereka dengan baik, yakni Feri Pahabol, Otavio Dutra, dan Osvaldo Haay.

Pada Surya.co.id, mantan bek Bhayangkara FC itu mengatakan, kegagalan melakukan tendangan penalti tidak hanya dialami pemain Liga 1 seperti dirinya.

Namun kegagalan juga dialami pemain sepak bola dunia seperti Leonel Messi dan Cristiano Ronaldo sekalipun.

(Baca Juga: Klub yang Sempat Diundang Madura United Berpeluang 'Pulangkan' Andik Vermansah ke Malaysia)

"Atmosfernya saat itu sangat luar biasa. Tapi itu sudah lewat, biasa semuanya pemain bisa salah sampai Cristian Ronaldo dan Messi. Sekarang harus lihat ke depan, yang penting kami fokus Liga 1 mau jadi juara," kata Otavio Dutra, Senin (5/2/2018) malam.

Selain menganggap kesalahan gagal penalti itu wajar dialami pemain sepak bola, Dutra juga menjelaskan, kiper PSMS Medan Abdul Rohim tampil bagus ditambah saat itu kondisi pemain tengah gugup karena tak membayangkan akan adu penalti melawan PSMS Medan.

"Gugup itu biasa ketika ada sebuah keputusan penalti. Semuanya pemain yang menendang pasti gugup. Pemain dari kelas dunia sekalipun. Tapi kemarin kiper Medan memang sangat bagus," jelasnya.

Bagi Dutra kegagalan Persebaya di babak delapan besar akan dijadikan bahan evaluasi tim, terutama kepaduan pemain baru dengan pemain lama.

"Menurut saya tim sekarang sudah bagus, tapi perlu waktu untuk organisasi tim, karena baru beberapan minggu mulai latihan dengan Coach Alfredo, apalagi Robertino juga baru datang juga. Jadi kami masih kurang satu striker asing lagi," tutur bek asal Brasil itu.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : surabaya.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X