Egy Maulana Vikri harus kehilangan teman sekamarnya di Lechia Gdansk, Rafal Kobryn.
Rafal akan menjalani masa peminjaman ke klub kasta kedua Liga Polandia, Chojnizanka Chojnice.
Lechia Gdansk resmi mengonfirmasi Rafal ke Chojnizanka Chojnice pada Selasa(24/7/2018).
Bek berusia 18 tahun merupakan lulusan akademi Lechia Gdansk, yang telah membela seragam putih-hijau lebih dari 10 tahun.
(Baca Juga: Terungkap Alasan Persela Datangkan Ahmet Atayev)
"Bagi saya, ini adalah langkah baru di karier saya."
"Saya harap saya bisa punya pengalaman sepak bola di tim senior Chojnizanka agar saya bisa terus berkembang," ujar Rafal dikutip SuperBall.id dan BolaSport.com dari situs resmi Lechia.
Rafal Kobryn adalah teman sekamar Egy Maulana Vikri saat Lechia Gdansk menjalani pemusatan latihan saat awal Juli lalu.
Kobryn bahkan mengunggahnya di media sosial instagram.
Rafał Kobryń wypożyczony na rok do @ChojniczankaMKS Powodzenia "Kobra"https://t.co/94ng32p7iv
— Lechia Gdańsk SA (@LechiaGdanskSA) 24 Juli 2018
Tanpa Kobryn, skuat Lechia Gdansk masih dalam persiapan untuk laga kedua Ekstraklasa melawan Slask Wroclaw pada Jumat (27/7/2018).
Egy Maulana Vikri telah terlihat dalam latihan Lechia Gdansk pada sejak Senin (24/7/2018) sore waktu setempat.
(Baca Juga: Bhayangkara FC Makin Percaya Diri Sebelum Hadapi Persija)
Sebelumnya, nama Egy bahkan tak masuk skuat Lechia Gdansk pada laga pertama Liga Polandia (Ekstraklasa) saat melawan Jagiellonia Bialystok, pada Jumat mendatang.
Piotr Stokowiec memberikan waktu lebih untuk Egy melakukan rekoveri usai membela Timnas Indonesia di ajang Piala AFF U-19 2018.
Egy berpeluang tampil sekaligus mencatatkan debutnya di kasta tertinggi Polandia dalam laga kontra Wroclaw.
Terlebih, Pelatih Piotr Stokowiec kemungkinan akan menunjuk Egy menggantikan gelandang Lechia Gdansk, Slawomir Peszko, yang absen karena menerima kartu merah di laga perdana.
Laga Lechia Gdansk Vs Slask Wroclaw akan digelar di Stadion Energa Gdansk pada Jumat (27/7/2018) pukul 23.00 WIB.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar