Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Timnas U-16 Indonesia di Piala Asia, Iran Jajal AC Milan dan Inter Milan

By Lola June A Sinaga - Rabu, 29 Agustus 2018 | 18:12 WIB
Timnas U-16 Iran berfoto menjelang melawan duel kontra Timnas U-16 Jepang dalam laga persahabatan di China, Mei 2018.
FFIRI.IR
Timnas U-16 Iran berfoto menjelang melawan duel kontra Timnas U-16 Jepang dalam laga persahabatan di China, Mei 2018.

Timnas U-16 Iran akan bersua Timnas U-16 Indonesia pada laga pertama penyisihan Grup C Piala Asia U-16 2018.

Piala Asian U-16 edisi ke-18 ini digelar di Malaysia, 20 September-7 Oktober 2018.

Duel Timnas U-16 Indonesia kontra Iran akan digelar di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 21 September 2018 pukul 15.30 WIB.

Selain Indonesia, para pemain junior Iran itu juga akan menghadapi Timnas U-16 India dan Timnas U-16 Vietnam di Grup C.

Timnas U-16 Iran menjalani pemusatan latihan di Italia.

Di Italia, Iran menjajal dua klub junior ternama, yakni AC Milan U-16 dan Inter Milan U-16.

Sebelum pemusatan latihan di Italia, Timnas U-16 Iran mengikuti turnamen tripartit di Qatar, Mei 2018.

Hasilnya, Iran bermain imbang dengan Tunisia dan Qatar.

Setelah itu, Iran berpartisipasi di turnamen tripartit lain di China.

Dalam turnamen itu, Iran kalah 0-1 dari Jepang, lalu menang 4-1 atas China.

(Baca Juga: Luis Milla Langsung Dinanti Dua Tugas Besar bersama Timnas Indonesia)

Pada Juli 2018, Timnas U-16 Iran menguji diri dalam dua laga kontra Timnas U-16 Azerbaijan di Baku.

Pada laga pertama, Iran menang telak 5-1.

Pada laga kedua tiga hari kemudian, Iran kembali menang 4-0 atas Azerbaijan.

Berbeda dengan Iran, Timnas U-16 Indonesia melakoni pemusatan latihan dengan sangat sederhana di Medan, Sumatera Utara.

Bagus Kahfi dkk akan menjalani tiga uji coba di Kuala Lumpur, termasuk dengan Timnas U-16 Oman.

Dua uji coba lainnya adalah kontra dua tim lokal Malaysia.

Tim asuhan Fakhri Husaini itu bertolak ke Kuala Lumpur, Rabu (29/8/2018).

Iran akan menjadi lawan terberat Indonesia di penyisihan Grup C.

Tim besutan Abbas Chamanyan itu merupakan runner-up Piala Asia U-16 2016.

Di final dua tahun lalu yang digelar di Margao, India, Iran kalah adu penalti 3-4 dari Irak.

Pemain Berbahaya

Juara Piala Asia U-16 2008 itu memiliki dua pemain kunci yang wajib diwaspadai Timnas U-16 Indonesia.

Kedua pemain itu adalah Alireza Bavieh dan Shervin Rezai Valaghouzi.

Berstatus sebagai kapten Timnas U-16 Iran, Alireza Bavieh adalah gelandang serang serbaguna yang bertugas membongkar pertahanan lawan.

Datang dari klub Foolad Kuzhestan FC di Iran, Alireza memiliki kemampuan teknik luar biasa dan visi tajam.

Pemain berusia 16 tahun dengan tinggi 1,72 meter ini akan menjadi andalan dalam tugas bola mati (set piece) di Piala Asia U-16 ini, baik tendangan bebas (free-kick), penalti, maupun sepak pojok.

Alireza Bavieh mencetak tiga gol dalam kualifikasi Piala Asia U-16 2018, termasuk dua melawan Bhutan.

Pemain lain di Iran yang harus diwaspadai Indonesia adalah Shervin Rezai Valaghouzi.

Gelandang ini mampu melakoni peran ganda sebagai penyerang dan finisher di depan gawang.

Shervin mengharumkan namanya di antara para pencetak gol dalam kemenangan Iran atas Bhutan dan Kirgistan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X