Pemain 23 tahun itu tak mau ambil pusing dengan gagalnya TC maupun batalnya rencana mini turnamen.
Saat ini ia lebih memilih fokus mempersiapkan diri, apalagi di sisa laga musim ini, Arema FC akan banyak bertumpu pada dirinya sebagai goal getter.
Untuk itu, Ahmad Nur Hardianto terus berusaha berlatih maksimal untuk bisa menjawab ekspektasi tim pelatih.
"Sebenarnya jika memang ada program seperti itu tentu bagus buat pemain. Sebab, program tersebut juga tentu bisa meningkatkan kondisi pemain."
"Tetapi kalau memang tidak ada, bagi saya bukan masalah yang besar. Yang penting kami semua tetap berlatih serius dan bersiap dengan baik saja sambil menjalani beberapa uji coba saja," pungkasnya.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | suryamalang.tribunnews.com |
Komentar