Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ardi Idrus Berterima Kasih kepada Bobotoh Seusai Antar Persib Tekuk Persija

By BolaSport - Senin, 24 September 2018 | 11:10 WIB
Bek kiri Persib Bandung asal Ternate, Ardi Idrus menyapa Bobotoh seusai mengalahkan PSM Makassar dalam laga lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, (23/5/2018).
ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM
Bek kiri Persib Bandung asal Ternate, Ardi Idrus menyapa Bobotoh seusai mengalahkan PSM Makassar dalam laga lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, (23/5/2018).

 Bek Persib Bandung, Ardi Idrus, menyampaikan ucapan terima kasih kepada bobotoh setelah mengantarkaan timnya mengalahkan Persija Jakarta dalam laga lanjutan Liga 1 2018.  

Alasan Ardi Idrus memberikan ucapan terima kasib itu tak lain karena dukungan masif yang diberikan oleh bobotoh.

Persib berhasil menang 3-2 atas Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (23/9/2018) sore WIB.

"Saya ucapkan terima kasih banyak kepada bobotoh, tentunya buat Pak Umuh yang memberikan motivasi di ruang ganti tadi," kata Ardi dikutip BolaSport.com dari situs persib.co.id. 

(Baca Juga: Persib Vs Persija - Protes atas Keputusan Wasit, Fernando Soler Masuk ke Lapangan)

(Baca Juga: Persib Vs Persija - Satu Anggota The Jak Mania Tewas, Begini Kronologinya)

Bek asal Ternte itu pun mensyukuri kemenangan yang berhasil diraih pada laga tersebut.

Pasalnya, dengan kemenangan itu, posisi puncak papan klasemen sementara Liga 1 2018 masih digenggam oleh Persib dengan poin 44.

"Kemenangan pada malam hari ini adalah wujud dari kami yang ingin menang selalu. Tensi laga tinggi, kami sering terpancing, tapi kami bisa menang," ujarnya.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.