Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Lolos ke 32 Besar Piala Indonesia Seusai Taklukkan PSKT Sumbawa Barat

By Ragil Darmawan - Minggu, 23 Desember 2018 | 16:37 WIB
      Logo Piala Indonesia 2018
Dok. PSSI
Logo Piala Indonesia 2018

Persebaya Surabaya berhasil meraih kemenangan dalam pertandingan babak 64 besar Piala Indonesia 2018, Minggu (23/12/2018) siang WIB.

Menghadapi PSKT Sumbawa Barat di Stadion 17 Desember, Mataram, NTB, Persebaya tertinggal lebih dulu.

Jumarsih mencetak gol pembuka untuk PSKT saat laga memasuki menit ke-19.

Persebaya mendapat hadiah penalti di menit ke-39 setelah pemain PSKT, Syamsul Arifin, melakukan handsball di kotak terlarang.

Baca Juga

Siapa Asisten Simon McMenemy di Timnas Indonesia?

Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2010 Siap Bantu Satgas Kasus Pengaturan Skor

Miljan Radovic Terapkan Model Sepak Bola Modern pada Skuat Persib Bandung

Misbakus Solikin yang dipercaya sebagai algojo berhasil menjalankan tugasnya dengan baik.

Skor imbang 1-1 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, tepatnya menit ke-49, Persebaya berbalik unggul lewat gol Fandi Eko Utomo.

Rendi Irwan Saputra menambah pundi-pundi gol Persebaya di menit ke-70.

Enam menit berselang Jumarsih mencetak gol keduanya di laga tersebut dan memperkecil kedudukan menjadi 2-3.

Irfan Jaya ikut menyumbangkan gol untuk Persebaya di menit ke-87.

Gol Irfan Jaya itu sekaligus menutup laga dengan skor 4-2 untuk kemenangan Persebaya.

Hasil tersebut membuat Persebaya lolos ke babak 32 besar Piala Indonesia.

PSKT Sumbawa Barat (4-3-3)

Kiper: Nasjayadi;
Belakang: Febby Resnanto, M Firmansyah (c), Ikhlazul Amal, Pandu Wira Parwita;
Tengah: Syamsul Arifin, Apriyanto, Febri;
Depan: Jumarsih, M Ijlal L, Siansyah.

Pelatih: Lahmudin

Persebaya (4-3-3)

Kiper: Alfonsius Kelvan;
Belakang: Abu Rizal Maulana, Rachmat Irianto, M Syaifudin, M irvan Febrianto;
Tengah: Rendi Irwan Saputra (c), Misbakhus Solikin, Fandi Eko Utomo;
Depan: Oktafianus Fernando, Risahdi Fauzi, Adam Mualana;

Pelatih: Bejo Sugiantoro

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X