"Babak ini akan dimulai dari tanggal 15 hingga 24 Februari 2019, 16 tim akan dibagi kedalam dua Zona, Barat dan Timur," tulis akun resmi PSSI pada Jumat (8/2/2019).
Setelah itu, PSSI akan menunda sejenak Piala Indonesia hingga dimulai kembali pada Juni 2019.
"Kami mau menghabiskan babak 16 besar ini pada Februari, setelah itu pada Juni akan kembali kami gelar pertandingan babak 8 besar, yang mekanismenya diundi lagi,” ucap Marsal Masita, Deputi Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI.
Hal ini lantaran PSSI akan menyelenggarakan turnamen tahunan Piala Presiden pada Maret 2019.
Selain itu, Indonesia juga akan menyelenggarakan kontestasi politik berupa Pemilihan Umum (Pemilu) pada April 2019.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport. com |
Komentar