Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persela Siap Turunkan Pemain Asing Barunya untuk Ladeni Bali United

By BolaSport - Jumat, 15 Februari 2019 | 08:51 WIB
Tiga pemain asing mengikuti trial di Persela Lamongan
Surya.co.id
Tiga pemain asing mengikuti trial di Persela Lamongan

SUPERBALL.ID - Persela Lamongan akan berhadapan dengan Bali United dalam laga leg pertama babak 16 besar Piala Indonesia 2018 di Stadion Surajaya, Selasa (18/2/2019).

Menjelang laga tersebut, skuat Persela Lamongan mendapatkan amunisi tambahan, yaitu empat pemain asing baru yang sudah merapat.

Empat pemain asing itu adalah Kei Hirose, Jose Sardon, Jairo Rodrigues, dan Washington Brandao.

Mereka dipastikan akan melakukan debut bersama Persela saat menjamu Bali United pekan depan.

 
 
 
View this post on Instagram

Siapa yang menurut kalian paling cocok? #Timnas #TimnasIndonesia #Garuda

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

Tambahan bala bantuan tersebut membuat Pelatih Persela, Aji Santoso, berusaha mencari komposisi yang tepat.

"Kita masih mencari komposisi-komposisi yang tepat bagi siapa saja yang menjadi starting eleven ketika melawan Bali United," ujar Aji dilansir BolaSport.com dari Surya.

Aji juga tidak gentar dengan skuat Bali United yang telah melakukan persiapan lebih awal.

Bahkan, meskipun juga harus menghadapi pemain-pemain bintang yang dimiliki Bali United.

"Itu bukan alasan bagi kami, karena itu yang jelas kita berusaha maksimal," kata Aji.

"Kita tahu Bali United dihuni pemain-pemain bintang tapi itu akan menjadi motivasi bagi anak-anak untuk mengalahkan Bali United di kandang," tuturnya.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X