Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persija Dipermalukan Tim Yuniornya, Ini Alibi Julio Banuelos

By Gangga Basudewa - Sabtu, 15 Juni 2019 | 15:31 WIB
Julio Banuelos memimpin latihan perdananya bersama Persija Jakarta di Lapangan PSAU, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu (8/6/2019).
MEDIA PERSIJA JAKARTA
Julio Banuelos memimpin latihan perdananya bersama Persija Jakarta di Lapangan PSAU, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu (8/6/2019).

SUPERBALL.ID - Persija Jakarta harus mengakui keunggulan tim yuniornya Persija U-20 dengan skor tipis 0-1 dalam pertandingan uji coba di Sawangan, Depok, Jumat (14/6/2019).

Pertandingan uji coba ini sengaja di gelar untuk melihat sejauh mana taktik dan juga strategi dari pelatih baru Persija Jakarta, Julio Banuelos Saez.

Kekalahan dari tim junior membuat tim pelatih memiliki banyak pekerjaan rumah yang harus dibenahi di lapangan.

Baca Juga: Bambang Pamungkas Berpeluang Bermain di Persija U-20

Julio Banuelos Saez mengaku tidak memperdulikan hasil akhir dari pertandingan uji coba di lapangan.

Fokus utamanya di pertandingan uji coba kali ini melihat sejauh mana anak asuhnya bisa menyerap taktik dan strategi yang diberikan di latihan.

"Skor tidak terlalu penting untuk saya. Terpenting bagaimana melihat para pemain bermain setelah selama ini berlatih bersama saya. Sejauh ini sangat bagus performa semua pemain," ujar Julio Banuelos Saez seperti dikutip dari Tribun Jakarta.

Menurut Julio, semua pemain Persija Jakarta yang diturunkan bisa mengikuti keinginannya di atas lapangan.

Hasil uji coba ini bisa menjadi pembelajaran bagi tim pelatih skuat Macan Kemayoran melakukan pembenahan di beberapa sektor yang masih memiliki kekurangan.

"Semua bermain sangat bagus. Tapi sekali lagi yang terpenting hari ini adalah bisa mendapatkan permainan yang bagus, bisa menampilkan apa yang saya mau setelah selama ini latihan latihan dan latihan minggu depan mungkin semua pemain timnas akan istirahat," papar Julio.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.