Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2020 - Hanya Menang 3 Kali Sepanjang Gelaran Piala AFF Atas Singapura, Indonesia Wajib Ubah Nasib!

By Imadudin Adam - Rabu, 22 Desember 2021 | 08:16 WIB
Pemain timnas Indonesia Vs Vietnam
PSSI
Pemain timnas Indonesia Vs Vietnam

SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Timnas Singapura di Stadion Nasional, Singapura, Rabu (22/12/2021) di leg pertama semifinal Piala AFF 2020.

Prediksi mengatakan bahwa kedua tim bakal saling beradu dengan kekuatan terbaik mereka di turnamen ini.

Sejauh ini Singapura melaju ke babak semifinal setelah finish sebagai runner-up Grup A Piala AFF 2020.

Sedangkan timnas Indonesia berstatus juara Grup B Piala AFF 2020.

Tentu jelang pertandingan kedua tim, yang menarik untuk dibahas adalah soal head to head keduanya di sepanjang gelara Piala AFF.

Menurut catatan, timnas Indonesia masih berada di bawah timnas Singapura performanya.

dari sembilan kali pertemuan, Indonesia hanya menang sebanyak tiga kali!

Sedangkan sisanya adalah imbang dan tentunya kalah.

Baca Juga: Piala AFF - Dipuji Tak Terbang, Ini Kata Shin Tae-yong Usai Disebut Keajaiban oleh Media Korea Selatan

Indonesia pertama kali berhadapan dengan Sinagpura di gelaran Piala AFF 1998.

Di pertemuan pertama mereka, Indonesia menang dengan skor 2-1.

Namun di pertemuan selanjutnya, Indonesia seakan mengalami penurunan performa ketika menghadapi Singapura.

Dari tahun 2004 sampai 2008, Indonesia sama sekali tak pernah menang melawan Singapura.

Di laga kedua mereka yang digelar pada 7 Desember 2004, kedua tim bermain imbang 0-0.

Lalu kemudian keduanya bertemu lagi pada 8 Januari 2005 di mana Indonesia disikat habis dengan skor 3-1.

Kekalahan ini berlanjut pada 16 Januari 2005 di mana Indonesia kalah dengan skor 2-1.

Di tahun 2007, keduanya saling berhadapan kembali.

Baca Juga: Piala AFF - Jelang Lawan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Minta Maaf Gara-gara Menangis

Sayangnya hasil kurang memuaskan masih menghinggapi timnas Indonesia di tahun tersebut.

Di tahun 2007 mereka berhadapan satu kali yaitu pada 17 Januari 2007 dengan hasil imbang 2-2.

Kemudian keduanya berhadapan kembali pada 9 Desember 2008 dengan kekalahan timnas Indonesia dengan skor 2-0.

Timnas Indonesia baru menang lagi pada 28 November 2012 dengan skor 1-0.

Tren positif ini dilanjutkan pada 25 November 2016 dengan kemenangan Indonesia 2-1 atas Singapura.

Baca Juga: Piala AFF - Baru Hari Ini Gabung Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri Dipastikan Absen

Sayangnya di pertemuan terakhir mereka di Piala AFF 2018, Indonesia kalah lagi dari Singapura dengan skor 1-0.

Praktis dari sembilan pertemuan, Indonesia hanya menang tiga kali berbanding Singapura yang memenangi pertandingan sebanyak empat kali.

Keduanya juga meraih hasil imbang sebanyak dua kali.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X