Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Drawing Piala Thomas 2022 - Malaysia Takut Ketemu Indonesia dan Jepang

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 1 April 2022 | 09:30 WIB
Line-up tim Malaysia menghadapi Indonesia dalam perempat final Piala Thomas 2020 di Aarhus, Denmark, kalah 0-3.
TWITTER.COM/BA_MALAYSIA
Line-up tim Malaysia menghadapi Indonesia dalam perempat final Piala Thomas 2020 di Aarhus, Denmark, kalah 0-3.

Tim Piala Thomas Indonesia saat tampil sebagai juara usai menekuk Denmark 3-1 di semifinal dan China 3-0 di final.

Baca Juga: Terpukul Usai Flandy Limpele Pergi, Rexy Mainaky Belum Temukan Sosok Pengganti

Kendati demikian, Kenny Goh memiliki keyakinan kuat bahwa Malaysia berpeluang untuk memenangi Piala Thomas tahun ini.

"Bagi kami, saya yakin kami memiliki peluang bagus untuk memenangi Piala Thomas, dan kami akan mengirimkan pemain terbaik kami yang tersedia," ucap Kenny.

"Kami mungkin juara BATC, tetapi kami memperlakukan Piala Thomas dengan cara yang berbeda dan para pemain telah bekerja keras untuk mewujudkannya," lanjutnya.

Malaysia kembali akan mengandalkan Lee Zii Jia untuk nomor tunggal putra di Piala Thomas 2022.

Selain Zii Jia, pebulutangkis tunggal lainnya yang diperkirakan akan masuk line-up Malaysia antara lain Ng Tze Yong, Leong Jun Hao dan Aidil Sholeh.

Untuk ganda, Malaysia kemungkinan akan mengandalkan pasangan terbaik mereka, Aaron Chia/Soh Wooi Yik (peringkat 8).

Pasangan independen, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (peringkat 11), diperkirakan akan dipanggil sebagai pasangan kedua.

Sementara Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (peringkat 16) Rumsani yang sedang dalam performa terbaik akan dipilih sebagai pasangan ketiga.

Baca Juga: Pelatih Asal Indonesia Beri Pembelaan Usai Raja Bulu Tangkis Malaysia Gagal Pertahankan Gelar All England

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Nst.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.