Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terhindar dari Indonesia di Fase Grup Piala Thomas, Media Malaysia: 1 Tiket 8 Besar Sudah di Tangan

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 2 April 2022 | 09:18 WIB
Tim Malaysia usai menjuarai Kejuaraan Beregu Asia 2022, Minggu (20/2/2022)
TWITTER.COM/BADMINTONASIA
Tim Malaysia usai menjuarai Kejuaraan Beregu Asia 2022, Minggu (20/2/2022)

SUPERBALL.ID - Malaysia semakin percaya diri bisa lolos ke babak perempat final dengan mudah setelah terhindar dari Indonesia di fase grup Piala Thomas 2022.

Drawing atau undian Piala Thomas 2022 telah dilangsung pada Jumat (1/4/2022) sore WIB di Impact Arena, Bangkok, Thailand.

Berdasarkan hasil undian, tim Piala Thomas Indonesia tergabung di Grup A bersama Korea Selatan, Thailand, dan Singapura.

Denmark, China, Prancis, dan Aljazair bakal saling berhadapan di Grup B, lalu di Grup C ada Taiwan, India, Jerman, dan Kanada.

Adapun Malaysia akan berhadapan dengan Jepang, Inggris, dan Selandia Baru.

 

 Baca Juga: Hasil Drawing Piala Thomas dan Uber 2022 - Tim Putra Indonesia Segrup Tuan Rumah, Tim Putri Jumpa Lawan Berat

Menanggapi hasil undian, media Malaysia New Straits Times mengaku beruntung mereka tak masuk grup neraka yang dihuni Indonesia.

Lebih lanjut, New Straits Times menyebut peluang Malaysia untuk lolos ke babak perempat final sangat besar jika melihat hasil undian grup.

Bahkan, media tersebut sudah berani menjamin bahwa satu tempat di babak perempat final dipastikan menjadi milik Malaysia.

"Beruntung tim tersebut berhasil lolos dari Group of Death, yang terdiri dari juara bertahan Indonesia, Korea Selatan, Thailand, dan Singapura."

"Berdasarkan undian kemarin, bisa dikatakan bahwa satu tempat di perempat final adalah milik Malaysia," tulis New Straits Times.

 Baca Juga: Drawing Piala Thomas 2022 - Malaysia Takut Ketemu Indonesia dan Jepang

Namun, New Straits Times masih ragu Malaysia bisa melangkah lebih jauh setelah terhenti di babak 8 besar pada dua edisi sebelumnya.

Pada dua edisi sebelumnya di tahun 2018 dan 2020, Malaysia selalu disingkirkan Indonesia di babak perempat final.

Pada Piala Thomas 2018 di Bangkok, Thailand, Malaysia menyerah dengan skor 1-3 dari Indonesia.

Hasil lebih parah kemudian mereka dapatkan pada Piala Thomas 2020 di Aarhus, Denmark, usai kalah telak 0-3.

Tim Piala Thomas Indonesia saat itu tampil sebagai juara usai menekuk Denmark 3-1 di semifinal dan China 3-0 di final.

 Baca Juga: Malaysia Panik Jelang Piala Thomas, Apa Penyebabnya?

Tugas Malaysia sekarang adalah mengalahkan Jepang untuk menjadi juara grup agar bertemu lawan yang lebih ringan di perempat final.

Pada pertemuan terakhir di Aarhus tahun lalu, Malaysia menyerah kalah 1-4 dari Jepang di babak penyisihan grup.

Akibatnya, Malaysia finis kedua di grup mereka sebelum kalah 0-3 dari Indonesia di perempat final.

Malaysia kembali akan mengandalkan Lee Zii Jia untuk nomor tunggal putra di Piala Thomas 2022 pada 8-15 Mei mendatang.

Untuk ganda, Malaysia kemungkinan akan mengandalkan pasangan terbaik mereka, Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang menempati peringkat 8 dunia.

 Baca Juga: Terpukul Usai Flandy Limpele Pergi, Rexy Mainaky Belum Temukan Sosok Pengganti

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Nst.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X