SUPERBALL.ID - Timnas U-23 Indonesia selesai menjalani pemusatan latihan (TC) di Korea Selatan, setelah itu sang pelatih Shin Tae-yong akan memilih 20 pemain yang akan dibawanya ke Vietnam.
Tiga kali menjalani uji coba, Timnas U-23 Indonesia hanya menang satu kali saat melawan Andong Science College, Sabtu (23/4/2022).
Meski mengalami dua kekalahan, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, berharap para pemain muda tetap bisa mendapatkan pelajaran.
Dengan pelajaran tersebut, pria yang akrab disapa Iwan Bule itu berharap mampu memberikan prestasi bagus di SEA Games.
"Kami tetap mengapresiasi perjuangan pemain yang sudah menjalani pemusatan latihan dan uji coba di Korea Selatan selama dua pekan ini," ujar Iwan Bule dilansir SuperBall.id dari laman resmi PSSI.
"Saya harap pemain terus fokus, disiplin dan terus berjuang keras apalagi di SEA Games nanti PSSI menargetkan meraih emas," imbuhnya.
Setelah uji coba dan TC berakhir, pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, dan PSSI akan memilih 20 pemain yang akan dibawa ke Vietnam.
"Setelah uji coba ini, pelatih tentu sudah ada pilihan 20 pemain yang akan dibawa ke Vietnam. Yang jelas pemain yang terpilih merupakan pilihan pelatih dan PSSI siap mendukung penuh," ujarnya.
Sementara bagi Shin Tae-yong, performa para pemain Garuda Muda harus ditingkatkan lagi.
"Pastinya performa harus ditingkatkan untuk juara," ujar Shin Tae-yong.
Baca Juga: Gol 2 Pemain Senior Tak Cukup, Timnas U-23 Indonesia Kalah Tipis dari Daejeon Hana Citizen
Menurut pelatih asal Korea Selatan itu, fisik pemain sudah bagus, tetapi pola permainan Garuda Muda masih belum cukup baik.
"Secara fisik memang menjadi baik, tapi isi pertandingan sangat tidak puas, secara mental menurun, " tambah Shin Tae-yong.
Untuk itulah Shin Tae-yong meminta para pemain untuk melihat situasi permainan.
"Saya tegaskan kepada pemain, harus selalu lihat situasi sebelum mendapat bola, prediksi, dan antisipasi. Maksudnya lawan memegang bola, para pemain harus prediksi datang dan ambil bola dari lawan," harapan Shin Tae-yong pada para pemain.
Untuk saat ini, para pemain Timnas U-23 Indonesia sudah tidak menjalani latihan.
Para pemain akan kembali ke Indonesia pada Jumat (29/4/2022).
Setelah itu, mereka akan langsung berangkat ke Vietnam pada 3 Mei 2022.
Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Vs Daejeon Hana Citizen, Misi Balas Dendam Asnawi Mangkualam
Pada SEA Games yang akan diadakan di Vietnam, Timnas U-23 Indonesia akan satu grup dengan Vietnam, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | PSSI |
Komentar