Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Peringkat FIFA Timnas Indonesia Melesat, Kalahkan Thailand dan Vietnam

By Wibbiassiddi - Jumat, 7 Oktober 2022 | 19:39 WIB
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, sedang membayangi lawannya ketika bertanding di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 27 September 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, sedang membayangi lawannya ketika bertanding di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 27 September 2022.

SUPERBALL.ID - Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) resmi merilis update terbaru peringkat FIFA, Timnas Indonesia melesat melebihi Thailand dan Vietnam.

Timnas Indonesia mengalami kenaikan setelah mendapatkan dua kemenangan berturut-turut.

Anak didik Shin Tae-yong berhasil mengalahkan Timnas Curacao, negara yang berada di peringkat 84 FIFA.

Dari kemenangan itu, skuad Garuda berhasil mendapatkan tambahan 14,7 poin sehingga peringkat Indonesia langsung naik pesat.

Baca Juga: Park Hang-seo Bisa Gagal Raih Gelar Juara Piala AFF 2022, Mantan Pemainnya Sarankan Hal Ini

Sebelum FIFA Matchday, Timnas Indonesia berada di peringkat 155, setelah dua kali menang melawan Curacao, Marc Klok dkk berhasil naik ke peringkat 152.

Timnas Indonesia menjadi satu-satunya tim yang berhasil naik peringkat tertinggi jika dibandingkan dengan negara-negara ASEAN lainnya.

Seperti Vietnam yang hanya berhasil naik satu peringkat, menjadi 96, dengan tambahan 7,81 poin.

Juara bertahan Piala AFF 202O, Thailand bahkan tidak berubah posisinya, karena hanya mendapatkan tambahan 4,32 poin.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : FIFA.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.