SUPERBALL.ID - PSSI sudah memutuskan akan menggunakan Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, sebagai venue Piala AFF 2022.
Timnas Indonesia tidak bisa menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Pasalnya SUGBK dipersiapkan untuk ajang Piala Dunia U-20 2023.
PSSI pun kemudian menyiapkan beberapa stadion yang bisa digunakan untuk venue Piala AFF 2022.
Baca Juga: Piala AFF 2022 - Intip Rekor Timnas Indonesia di Stadion Patriot Candrabhaga
Ada Stadion Patriot dan Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Namun, PSSI memilih Stadion Patriot karena beberapa alasan, terutama karena sudah terbiasa menggunakan stadion tersebut untuk pertandingan internasional.
"Rencananya pakai Stadion Patriot ya," ujar Endri Erawan kepada awak media termasuk BolaSport.com.
"Alasannya karena mungkin lebih siap."
Stadion Patriot Candrabhaga nantinya bakal menjadi venue pertandingan saat timnas Indonesia menjamu timnas Kamboja (23 Desember 2022) dan Thailand (29 Desember 2022).
Sementara itu, terkait kenapa tidak memilih Stadion Jakarta International Stadium (JIS), Erawan menjelaskan bahwa JIS belum pernah menyelenggarakan pertandingan internasional.
Baca Juga: Timnas U-20 Indonesia Pulang Lebih Cepat karena Shin Tae-yong Ingin Fokus di Piala AFF 2022
“Pertama kita belum pernah melakukan pertandingan di sana.”
Lebih lanjut Erawan mengatakan bahwa panitia penyelenggara Piala AFF 2022 di Indonesia belum terbiasa dengan JIS.
“Belum terbiasa takutnya terjadi (hal buruk), apalagi ini kelasnya Asia Tenggara takutnya belum siaplah kita melaksanakan di sana.”
Menurut Endri Erawan, menggunakan stadion Patriot menjadi keputusan yang tepat.
Pasalnya, panitia sudah sering melakukan pertandingan internasional di Stadion Patriot.
“Jadi karena teman-teman lebih terbiasa melakukan di Patriot dan beberapa stadion yang lain,” terang Erawan.
“Mungkin lebih safety-nya kita di sana.”
Pertandingan kandang tentu sangat penting untuk Timnas Indonesia di Piala AFF 2022.
Baca Juga: Timnas Indonesia TC Singkat di Bali, Minim Persiapan Demi Juara Piala AFF 2022
Dengan dua pertandingan kandang berarti Timnas Indonesia memiliki kesempatan lebih besar untuk menang.
Di Piala AFF 2022 nanti, Timnas Indonesia berada di Grup A bersama dengan Thailand, Filipina, Kamboja dan Brunei Darussalam.
View this post on Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar