Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terima Aspirasi dari APPI dan Beberapa Klub, Menpora Akan Coba Bujuk PSSI untuk Lanjutkan Liga 2 2022-2023

By M Hadi Fathoni - Senin, 16 Januari 2023 | 18:24 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, 16 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, 16 Januari 2023.

SUPERBALL.ID - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Zainudin Amali, mengaku sudah mendengar kabar berhentinya kompetisi Liga 2 2022-2023.

Liga 2 musim ini resmi dihentikan oleh PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi.

Keputusan itu diambil setelah diselenggarakannya Rapat bersama Komite Eksekutif (Exco) PSSI pada Kamis (12/1/2023) lalu.

Tak hanya Liga 2, Liga 3 juga dihentikan oleh PSSI dan PT LIB.

Dengan demikian, musim ini bisa dipastikan kompetisi sepak bola di Indonesia tak ada sistem degradasi dan promosi.

Kabar ini nyatanya sudah sampai ke telinga Menpora RI, yakni Zainudin Amali.

Zainudin Amali mengaku telah mendengar kabar ini saat Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI) dan beberapa perwakilan klub Liga 2 melakukan audiensi ke kantor Kemenpora, Jakarta, Senin (16/1/2023) siang WIB.

Setelah mendengan kabar tersebut, Zainudin Amali menjelaskan bahwa dirinya akan mencoba untuk mencarikan jalan keluar.

Ia akan segera mengkomunikasikan hal ini dengan PSSI, Exco PSSI, dan beberapa pihak terkait.

Pria berusia 60 tahun tersebut berharap kompetisi Liga 2 dan 3 masih bisa dilanjutkan pada musim ini.

"Tadi saya menerima teman-teman dari beberapa klub Liga 2 dan APPI," ucap Zainudin Amali, dikutip SuperBall.id dari Kompas.com.

"Mereka menyampaikan beberapa hal terkait kompetisi Liga 2 yang sudah diumumkan untuk dihentikan."

"Setelah saya mendengarkan itu, saya akan mencarikan jalan keluar."

"Saya akan berkomunikasi dengan PSSI, dengan Exco, kemudian dengan pihak-pihak yang terkait."

Baca Juga: Menpora Zainudin Amali Beri Isyarat Calonkan Wakil Ketua Umum PSSI

"Siapa tahu, masih bisa dilaksanakan (Liga 2)," jelas pria kelahiran Gorontalo tersebut.

Zainudin Amali juga berharap dirinya bisa mendapat jawaban yang memuaskan saat berkomunikasi dengan beberapa pihak tersebut.

"Mudah-mudahan saya bisa mendapatkan jalan yang baik dengan komunikasi dan persuasi," pungkasnya.

Di lain sisi, salah satu perwakilan Klub Liga 2 Persipura Jayapura yang diwakilkan oleh Yan Mandenas juga angkat bicara terkait hal ini.

Yan Mandenas menjelaskan bahwa pihak yang melakukan audiensi ke kantor Kemenpora pada hari ini sudah satu tujuan.

Tujuan mereka saat ini hanya satu, yakni kompetisi Liga 2 segera dilanjutkan kembali.

"Kami punya misi yang sama untuk mendorong agar Liga 2 ini berlanjut, kami kemudian kumpul, menyampaikan aspirasi."

"Tujuan kami cuma 1, Liga 2 ini berlanjut. Itu saja."

"Karena apa? Karena liga ini sudah berputar, dan putaran pertama itu sisa dua sampai dengan tiga pertandingan lagi."

Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Penyebab Nasib Sial Timnas Indonesia di Piala AFF 2022

"Sehingga pada kesempatan ini kami datang menyampaikan maksud tujuan kami ke pak menteri. Satu tujuan adalah liga ini bisa berlanjut," ucapnya lagi," tutup Yan Mandenas.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Liga 2 Dihentikan, Menpora Akan Cari Jalan Keluar"

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Kompas.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X