SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Jepang, Hajime Moriyasu, menyiapkan strategi khusus untuk bisa memetik kemenangan besar di laga perdana Piala Asia 2023.
Timnas Jepang membawa deretan pemain yang sangat berkualitas ke ajang terbesar sepak bola level Asia tersebut.
Beberapa dari mereka bahkan merupakan bintang sepak bola di Eropa.
Memiliki banyak pemain menyerang yang serba bisa, Moriyasu mengutarakan niatnya untuk bereksperimen di babak penyisihan grup.
Oleh karena itu, Timnas Jepang siap menempatkan bintang sayap seperti Kubo atau Kaoru Mitoma sebagai full-back.
Hal ini menjanjikan kekuatan ofensif Jepang akan semakin meningkat dengan nama-nama yang kaya akan kecepatan, teknik, dan kemampuan menembak dari setiap posisi di lapangan.
Informasi tersebut diungkapkan oleh surat kabar Sport Navi setelah mempublikasikan wawancara dengan Moriyasu.
Baca Juga: Pasang Target Juara, Pelatih Jepang Waspadai 4 Tim Kuat di Piala Asia 2023
"Saya dengan cermat mempelajari lawan di grup yang sama dengan saya," kata Moriyasu sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Thethao247.vn.
"Tentu saja saya sebagai pelatih kepala paham betul apa saja yang dimiliki 26 pemain timnas Jepang saat ini dan apa saja kelebihannya."
"Saya bersedia membiarkan Kaoru Mitoma atau Kubo bermain sebagai bek sayap."
"Hal itu sudah dibuktikan di putaran final Piala Dunia 2022 dan saya yakin tim Jerman juga sudah membuktikannya dengan jelas."
"Berkat pemain yang serba guna, tim Jepang di Piala Dunia 2022 juga bermain sangat baik melawan Spanyol."
"Dalam sebuah turnamen, kami selalu mempersiapkan strategi yang berbeda-beda."
"Jika plan A tidak berhasil, Anda bisa langsung beralih ke plan B atau C."
Timnas Jepang tercatat selalu memetik kemenangan dalam 10 pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi.
Hebatnya, dari 10 pertandingan tersebut, mereka mampu mencetak 45 gol ke gawang lawan.
Dengan statistik impresif itu, Moriyasu bertekad untuk meneruskannya saat tampil di Piala Asia 2023.
Baca Juga: Timnas Vietnam Bakal Tampil di Piala Asia 2023 dengan Striker Terlemah Sepanjang Sejarah
Seperti diketahui, berdasarkan hasil drawing atau pengundian Piala Asia 2023, Jepang tergabung di Grup D bersama Timnas Indonesia, Irak, dan Vietnam.
Di pertandingan pembuka, Tim Samurai Biru akan berhadapan dengan Vietnam pada 14 Januari 2024.
Kemudian mereka akan melawan Irak pada 19 Januari dan bersua Timnas Indonesia di laga terakhir fase grup (24 Januari).
Menjelang bentrokan melawan Vietnam, Moriyasu berambisi untuk memetik kemenangan dan mencetak banyak gol.
"Saya pikir kami perlu memenangkan pertandingan pertama melawan Vietnam dan mencetak banyak gol," ujar Moriyasu.
"Tim Jepang menetapkan target tinggi dan akan selalu memikirkan bagaimana cara memenangi putaran final Piala Asia 20234."
"Seluruh tim akan menampilkan performa terbaiknya di setiap pertandingan mendatang."
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Thethao247.vn |
Komentar