Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Selundupkan Ganja Rp12 Miliar, Eks Pemain Ipswich Town Terancam 14 Tahun Penjara

By Eko Isdiyanto - Jumat, 20 September 2024 | 09:00 WIB
Penyerang Jay Emmanuel-Thomas saat diperkenalkan sebagai pemain Gillingham FC pada 5 Agustus 2016. K
GILLINGHAMFOOTBALLCLUB.COM
Penyerang Jay Emmanuel-Thomas saat diperkenalkan sebagai pemain Gillingham FC pada 5 Agustus 2016. K

SUPERBALL.ID - Mantan pemain Ipswich Town, Jay Emmanuel-Thomas, ditangkap polisi Inggris di London Stansted Airport karena coba menyelundupkan ganja senilai Rp12 miliar.

Jay Emmanuel-Thomas dibekuk polisi setelah mendarat dari Bangkok, Thailand, dengan membawa ganja senilai 600.000 poundsterling itu.

Penangkapan terjadi berkat hasil pemindaian X-ray terhadap koper yang dibawa Emmanuel-Thomas pada 2 September lalu.

Koper yang dipakai Thomas menyelendupkan ganja ditemukan oleh Pasukan Perbatasan Inggris, tepat setelah penerbangan dari Bangkok.

Dia akhirnya ditangkap oleh petugas Badan Kejahatan Nasional (NCA) dan telah didakwa di Pengadilan Magistrat Carlisle.

Salah satu dakwaan menyatakan bahwa dia terlibat dalam usaha penipuan terhadap larangan impor obat golongan B-ganja di London.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Pemain Keturunan Indonesia Main, Ipswich Town Terpongkeng Liverpool

Pria berusia 33 tahun itu juga ditahan untuk menghadiri sidang di Carlisle Court pada 1 Oktober mendatang.

Ditangkap pula dua perempuan yang diduga terlibat pelanggaran impor narkoba di Inggris.

Jaksa Diane Jackson mengatakan di pengadilan, kedua perempuan itu berusia 28 dan 32 tahun.


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : Thesun.co.uk, BBC.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X