SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, beri sanjungan setinggi langit untuk para pemain lokal di skuad Garuda sebagai jantung tim nasional.
Pernyataan menarik itu disampaikan langsung Patrick Kluivert saat ditanya soal pemain favoritnya di Timnas Indonesia.
Hal ini dilontarkan Patrick Kluivert kepada awak media dalam konferensi pers pada Minggu (12/1/2025) di Senayan, Jakarta.
Marselino Ferdinan menjadi jawaban Patrick Kluivert, performa melawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 jadi alasannya.
Patrick menyoroti kesuksesan Marselino saat mencetak dua gol kemenangan Indonesia atas Arab Saudi di Gelora Bung Karno.
Bukan hal mengejutkan mengingat sosok Marselino yang juga dikenal sebagai anak kesayangan pelatih sebelumnya, Shin Tae-yong.
Di usianya yang masih 20 tahun, Marselino menjelma sebagai kartu AS bagi Shin Tae-yong di berbagai turnamen internasional.
"(Terkait) talenta loka (di Timnas Indonesia), saya suka Marselino," ucap Patrick Kluivert seperti dikutip dari BolaSport.com.
"Dia baru cetak dua gol lawan Arab Saudi," imbuhnya.
Baca Juga: Tagar Kluivert Out Sempat Trending, Pelatih Timnas Indonesia: Sangat Disayangkan
Editor | : | Eko Isdiyanto |
Sumber | : | BolaSport.com, SuperBall.id |