Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga Inggris - Tak Lagi Pasang Badan, Pelatih Man United Tegur Andre Onana Usai Bikin Blunder Fatal

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 20 Januari 2025 | 11:16 WIB
Pelatih Man United, Ruben Amorim (kiri), bersalaman dengan Andre Onana dalam laga Liga Inggris melawan Ipswich Town (24/11/2024).
DARREN STAPLES/AFP
Pelatih Man United, Ruben Amorim (kiri), bersalaman dengan Andre Onana dalam laga Liga Inggris melawan Ipswich Town (24/11/2024).

SUPERBALL.ID - Manchester United menelan kekalahan memalukan di kandang sendiri kala menjamu Brighton pada laga pekan ke-22 Liga Inggris 2024/2025.

Bermain di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Minggu (19/1/2025) malam WIB, Man United takluk 1-3.

Onana melakukan kesalahan fatal dalam tugasnya menjaga gawang untuk gol ketiga Brighton.

Ia gagal menangkap umpan silang lemah hingga membuat Georginio Rutter mampu mencuri bola dan mencetak gol.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Liga Inggris - Andre Onana Blunder, Brighton Permalukan Man United di Old Trafford

Ini bukan kali pertama penjaga gawang asal Kamerun itu melakukan blunder fatal bersama Setan Merah.

Onana juga melakukan blunder fatal pada saat Man United kalah dari Nottingham Forest di kandang sendiri pada Desember lalu.

Pada kesempatan itu, pelatih Man United Ruben Amorim memilih pasang badan atas blunder sang kiper.

"Dia menyelamatkan kami berkali-kali, jadi kami harus menemukan cara untuk membalikkan keadaan dan mencetak dua gol untuk membantu kiper kami atas cara dia, misalnya, menyelamatkan kami di Ipswich," kata Amorim saat itu.

"Kami sudah tahu ini akan menjadi perjalanan yang panjang, tetapi kami ingin menang."


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Metro.co.uk
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X