Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan Mengharukan di Balik Keputusan Shin Tae-yong Tetap Diam Usai Dipecat dari Timnas Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 22 Januari 2025 | 15:28 WIB
Mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
HIROSHI KOYA
Mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

SUPERBALL.ID - Mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memilih untuk lebih banyak diam terkait isu di balik pemecatan dirinya.

Shin Tae-yong resmi dipecat sebagai pelatih Timnas Indonesia oleh PSSI pada 6 Januari lalu.

Keputusan tersebut menimbulkan banyak pertanyaan di kalangan para pecinta sepak bola Indonesia.

Terutama terkait alasan utama di balik pemecatan mendadak pelatih berusia 54 tahun itu.

Baca Juga: Demi Bisa Main Lawan Timnas Indonesia, Kiper Australia Cari Peruntungan ke Prancis Usai Disia-siakan di Italia

Pasalnya, Timnas Indonesia sedang berada di tengah-tengah perjalanan menuju Piala Dunia 2026.

Indonesia di jalur yang tepat dengan menempati posisi ketiga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Sejumlah spekulasi terkait alasan pemecatan Shin Tae-yong juga telah bermunculan.

Salah satunya adalah isu perdebatan di ruang ganti antara pelatih asal Korea Selatan itu dan para pemain.

Ada pula rumor yang menyebut bahwa Shin Tae-yong terkesan diktator dan tidak mau menerima ide dari para pemain.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Youtube.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X