Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daftar Tim Terburuk di Bursa Transfer Musim Dingin Liga Inggris, Termasuk Man United

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 4 Februari 2025 | 19:20 WIB
Satu pemain masuk geng Marcus Rashford setelah Ruben Amorim dikabarkan memupuk permusuhan baru di Manchester United.
X.COM/SPORTFACE2016
Satu pemain masuk geng Marcus Rashford setelah Ruben Amorim dikabarkan memupuk permusuhan baru di Manchester United.

SUPERBALL.ID - Sejumlah kesepakatan penting tercapai di hari terakhir bursa transfer musim dingin yang sepi bagi klub-klub di Liga Inggris.

Di antaranya kepindahan Nico Gonzalez ke Manchester City dan peminjaman Mathys Tel ke Tottenham Hotspur.

Lantas, klub mana yang dianggap sebagai tim terburuk sepanjang bursa transfer musim dingin?

Berikut daftar klub yang dianggap sebagai tim terburuk menurut AFP Sports.

Baca Juga: Liga Inggris - Jamie Carragher Sebut Pemain yang Seharusnya Direkrut Liverpool di Bursa Transfer Januari

Manchester United

Ruben Amorim menekankan Setan Merah bertekad untuk tidak mengulang kesalahan masa lalu dengan panik mengeluarkan uang untuk transaksi mahal.

Bek Denmark Patrick Dorgu bergabung dari Lecce dengan harga yang dilaporkan sebesar 25 juta pound.

Akan tetapi, ia merupakan rekrutan baru pertama dan satu-satunya yang bekerja sama dengan Amorim.

Amorim mengawali kekalahan kandang 0-2 hari Minggu melawan Crystal Palace tanpa striker murni.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : AFP.com

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X