SUPERBALL.ID - Timnas Vietnam memilih untuk menggunakan stadion dengan kapasitas yang jauh lebih kecil daripada Stadion My Dinh di ajang Kualifikasi Piala Asia 2027 karena satu alasan.
Seperti diketahui, Kualifikasi Piala Asia 2027 akan berlangsung mulai 25 Maret 2025 hingga 31 Maret 2026.
Berdasarkan hasil undian, Vietnam tergabung di Grup F bersama Timnas Malaysia, Nepal, dan Laos.
Setiap tim nantinya akan memainkan pertandingan dengan sistem round-robin serta kandang-tandang.
Tim yang berhasil finis sebagai juara grup berhak tampil dalam ajang putaran final Piala Asia 2027 di Arab Saudi.
Bermodalkan gelar juara Piala AFF atau ASEAN Cup 2024, Vietnam pastinya cukup percaya diri menyambut Kualifikasi Piala Asia 2027.
Baca Juga: Calon Pemain Naturalisasi Asal Brasil Beberkan Fakta yang Bikin Media Vietnam Terkejut
Sebagai salah satu upaya persiapan, skuad besutan Kim Sang-sik itu rencananya akan memainkan pertandingan persahabatan kontra Timnas Kamboja.
Awalnya, Vietnam berencana menggelar laga uji coba melawan Myanmar.
Akan tetapi, Myanmar tidak bisa mengatur jadwal pertandingan sehingga Vietnam terpaksa mengganti lawan tandingnya.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Danviet.vn |