SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Bahrain, yakni Dragan Talajic, meberikan sindiran terhadap program naturalisasi Timnas Indonesia.
Sore lalu, Talajic hadir dalam sesi konferensi pers jelang pertandingan penting.
Ia menghadiri agenda tersebut untuk mengungkapkan persiapan timnya jelang berhadapan dengan Timnas Indonesia.
Dilmun's Warriors akan menyambangi markas Garuda pada laga kedelapan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada malam ini, Selasa (25/3/2025) pukul 20.45 WIB.
Pada sesi jumpa pers tersebut, Dragan Talajic mengaku bahwa dirinya cukup sering menonton pertandingan tim Merah-Putih.
Namun, ada hal unik yang ia temukan saat menonton pertandingan Indonesia.
Di setiap laga, Skuad Garuda pasti ketambahan satu atau dua pemain anyar.
Akan tetapi, ada yang sangat disayangkan oleh pelatih berusia 59 tahun tersebut.
Baca Juga: Pelatih Bahrain Sesumbar Bikin Nangis Suporter Timnas Indonesia di SUGBK
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | SuperBall.id |