Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Teco Ingin Persija Rekrut Egy Maulana Vikri

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 20 September 2017 | 12:43 WIB
Pelatih Persija Jakarta Stefano Cugurra Teco dalam laga pekan 25 Liga 1 melawan Perseru Serui pada Selasa (19/9/2017) di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat.
FERI SETIAWAN/SUPERBALL.ID/BOLASPORT.COM
Pelatih Persija Jakarta Stefano Cugurra Teco dalam laga pekan 25 Liga 1 melawan Perseru Serui pada Selasa (19/9/2017) di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat.

Diam-diam Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, sudah menyodorkan nama Egy Maulana Vikri ke manajemen klub berjulukan Macan Kemayoran.

Namun sampai saat ini belum ada respons dari pihak manajemen Persija untuk mengontrak pemain Timnas U-19 Indonesia tersebut. 

Pelatih yang akrab disapa Teco itu mengakui ia sangat tertarik untuk membawa Egy ke Persija setelah pertama kali melihat permainannya saat Timnas U-19 beruji coba dengan klub Liga 3, Patriot Candrabhaga FC beberapa bulan yang lalu di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat.

(Baca Juga: Klasemen Liga 1 Usai Persija Jakarta Tekuk Perseru Serui)

Setidaknya ada dua nama pemain Timnas U-19 yang saat itu dibidik Teco agar bisa bergabung ke Persija pada putaran kedua Liga 1 2017. 

"Saya sudah sodorkan dua nama pemain Timnas U-19 ke manajemen Persija, salah satu namanya itu Egy," ucap Teco kepada BolaSport.com dan SuperBall.id

"Tapi coba tanyakan ke manajemen bagaimana ke depannya, saya tidak bisa bilang itu," ucap Teco menambahkan.

Egy menjadi salah satu bintang Timnas U-19 di Piala AFF U-18 yang berlangsung di Myanmar.

Pemain asal Medan itu menunjukan tajinya dengan mencatatkan namanya sebagai pencetak gol terbanyak dengan melepaskan delapan gol di turnamen tersebut. 

Kini Egy dan teman-temannya sudah tiba di Indonesia pada Selasa (19/9/2017) pukul 23.30 WIB.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.