Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manajemen Persela Siap Perpanjang Kontrak Aji Santoso

By Suci Rahayu - Jumat, 27 Oktober 2017 | 14:49 WIB
Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso pada sesi jumpa awak media, Sabtu (14/10/2017) di sekretariat Persela Lamongan.
TB KUMARA/BOLASPORT.COM
Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso pada sesi jumpa awak media, Sabtu (14/10/2017) di sekretariat Persela Lamongan.

Persela Lamongan puas dengan kinerja Aji Santoso yang telah membawa klub terhindar dari jeratan degradasi di Liga 1 musim 2017.

Karena itu, pihak manajemen Persela pun membuka peluang untuk memperpanjang kontrak Aji.

Manajer Persela, Yunan Ahmadi, secara terbuka memang mengakui pihak klub berupaya agar Aji bertahan di musim depan.

Hal ini sebagai respons dari Aji yang juga mengaku siap bertahan di Persela pada musim kompetisi yang akan datang.

“Coach Aji kan sudah bilang pada media kalau dia terbuka untuk tetap di Persela. Kami pada prisipnya juga sama dengan coach Aji, Kami juga terbuka dengan coach Aji jika memang ingin bertahan,” kata Yunan disela-sela Kongres Tahunan PSSI Jatim.

Raihan prestasi Aji Santoso bersama Persela memang cukup apik.

Mantan pelatih timnas Indonesia U-23 tersebut mampu membangkitkan performa Samsul Arif dan kolega yang sempat terseok-seok di pertengahan musim.

Meski ingin mempertahankan Aji, Yunan tidak akan menjadikan Aji sebagai satu-satunya opsi pelatih Persela musim depan.

Yunan berkaca pada kondisi yang terjadi pada Indonesia Soccer Championship (ISC) 1 2016 yang lalu.

“Musim lalu kondisinya kan seperti itu. Coach Aji ingin bertahan di Persela, kami juga ingin begitu. Tapi, coach Aji bilang ada tawaran yang tidak bisa ditolak dan harus pindah dari Persela (ke Arema FC),” sambung Yunan.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X