Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Soal Merancang Skuat, Persija Menunggu Regulasi Pemain

By Muhammad Robbani - Rabu, 29 November 2017 | 21:45 WIB
Para pemain Persija merayakan gol penalti Bruno Lopes pada laga Liga 1 kontra Persib di Stadion Manahan, Solo, Jumat (3/11/2017).
GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM
Para pemain Persija merayakan gol penalti Bruno Lopes pada laga Liga 1 kontra Persib di Stadion Manahan, Solo, Jumat (3/11/2017).

Persija Jakarta belum mau merancang skuat lengkap yang akan jadi bagian tim musim depan.

Persija masih menunggu regulasi yang akan ditetapkan oleh operator soal aturan pemain.

Direktur Utama Persija, Gede Widiade mengaku masih menunggu regulasi yang akan ditetapkan PT LIB selaku operator kompetisi.

Sebagaimana diketahui, PT LIB hanya mengizinkan setiap tim Liga 1 untuk mendaftarkan dua pemain di atas 35 tahun musim lalu.

Sementara saat ini sudah ada tiga pemain yang berusia di atas 35 tahun yakni Bambang Pamungkas, Ismed Sofyan, dan Maman Abdurrahman.

Sementara itu, Rudi Widodo akan akan berusia 35 tahun pada pertengahan Juli 2018.

"Soal susunan pemain tergantung kebijaksanaan regulasi liga. Sampai saat ini kami belum tahu," kata Gede Widiade kepada wartawan.

"Kalau mengontrak pemain hari ini sangat tidak mungkin. Kami melakukan itu mempelajari punya 4 pemain di atas 35 tahun. Di bawah 23 tahun ada banyak," tuturnya menambahkan.

Pengusaha properti itu juga menegaskan bahwa soal kerangka skuat musim depan akan bergantung dari keinginan pelatih.

"Ada beberapa pemain yang sudah meninggalkan tim. Soal kerangka tim, kewenangan evaluasi tim, ada di coach (Stefano Cugurra)," kata pria asal Surabaya berdarah Bali itu.

"Selain keinginan dari pelatih, juga berdasarkan masukan pemain senior, The Jakmania, dan juga wartawan. Kami mencoba mendengar, akhir November kita mungkin sudah mempunyai rancangan," ujarnya menjelaskan.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X