Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Soal Peluang Spaso Pindah ke PS TNI, Begini Komentar Manajer Bhayangkara FC

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 8 Desember 2017 | 11:51 WIB
Penyerang Bhayangkara FC, Ilija Spasojevic, bereaksi pada lanjutan laga Liga 1 kontra Persipura Jayapura, 9 September 2017.
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM
Penyerang Bhayangkara FC, Ilija Spasojevic, bereaksi pada lanjutan laga Liga 1 kontra Persipura Jayapura, 9 September 2017.

Bhayangkara FC belum dapat memastikan nasib Ilija Spasojevic pada musim mendatang.

Manajer Bhayangkara FC, Sumardji, mengatakan pihaknya siap melepas Spasojevic yang dikabarkan segera merapat ke PS TNI.

Didatangkan pada putaran kedua Liga 1 2017, Spasojevic menunjukan tajinya dengan mencatatkan 12 gol bersama Bhayangkara FC.

Pemain yang baru saja dinaturalisasikan itu juga sukses membawa Bhayangkara FC meraih gelar juara Liga 1 2017.

Spasojevic mendapatkan predikat pemain naturalisasi tak lepas dari bantuan Ketua Umun PSSI, Edy Rahmayadi.

(Baca Juga: Puas dengan Empat Pemain Senior, Luis Milla Belum Tutup Pintu untuk Pemain Lain)

Hal itu yang dikabarkan pada musim depan mantan pemain Persib Bandung tersebut segera merapat ke klub berjulukan The Army.

"Saya kira itu saya serahkan ke Spasojevic mana yg terbaik. Kami hanya berharap, semua dikembalikan kepadanya," kata Sumardji, Kamis (7/12/2017).

Kendati demikian, Sumardji mencoba untuk melakukan negosiasi kembali dengan Spasojevic agar bisa tetap bertahan di Bhayangkara FC.

Pertimbangan yang membuat penyerang berusia 28 tahun itu bertahan dikarenakan faktor keakraban yang sudah terjadi selama setengah musim.


Editor : Andi Ernanda
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.