Agen Evan Dimas dan Ilham Udin Armaiyn, Muly Munial, bergerak cepat untuk memastikan posisi kliennya di Selangor FA.
Evan Dimas dan Ilham Udin yang bergabung ke Selangor FA mendapat kritikan pedas dari Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi.
Edy tidak mau dua pemain andalannya berlaga di Liga Malaysia karena takut permainan Evan Dimas dan Ilham Udin terbaca.
Apalagi Timnas U-23 Indonesia bakal berlaga di Asian Games 2018 yang digelar di Jakarta dan Palembang.
Muly sudah bertemu dengan Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha, untuk membahas masalah itu di Kantor PSSI, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (19/12/2017).
Pertemuan yang berlangsung selama satu jam dan menghasilkan keputusan demi melancarkan karier Evan Dimas dan Ilham Udin di klub asal Malaysia, Selangor FA.
Ketika ditanya awak media, Muly sebenarnya tidak mau memberikan komentar terlalu panjang.
(Baca Juga: Samsul Arif Yakin Bakal Lebih Bersinar Bersama Barito Putera)
Hal itu lantaran ia sudah berkomunikasi kepada PSSI bahwa Tisha yang akan mengonfirmasi beberapa keputusan dalam pertemuan tersebut.
"Tidak ada hal yang bisa saya bicarakan saat ini. Saya sudah komunikasi biarkan Ibu Tisha yang sampaikan."
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar