Ketua Umum Persipura Jayapura Benhur Tomi Mano menyebut timnya akan mendatangkan satu pemain naturalisasi.
Namun, Benhur masih enggan memberikan informasi lebih detail soal siapa pemain naturalisasi yang dimaksud.
"Kami sudah ada kontak dengan pemain asing yang dinaturalisasi," kata Benhur, seperti dikutip BolaSport.com dari Liga-indonesia.id.
(Baca Juga: Pelatih Persib Kembali Ungkapkan Kemarahan, Ini Penyebabnya!)
"Dia akan bergabung dalam tur pramusim Persipura di Jawa," kata Benhur menambahkan.
Menurut Benhur, kehadiran pemain naturalisasi tersebut diharapkan mampu memberikan tambahan kekuatan di kubu Mutiara Hitam selama mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2018.
Selain itu, pelatih Persipura, Peter Butler, juga diharapkan lebih mudah dalam meracik taktik dan strategi.
Andai dilihat dari sejarah yang ada, pemain asing yang pernah memperkuat Persipura dan sudah mendapat naturalisasi antara lain Bio Paulin, Victor Igbonefo, hingga Alberto Goncalves.
Tapi tiga pemain itu sekarang sudah memiliki klub, walau tidak menutup kemungkinan salah satu dari pemain tersebut bakal merapat bersama Boaz Solossa dan kawan kawan dengan status permanen atau pinjaman.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar