Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Mario Gomez Pastikan Mainkan Victor Igbonefo Saat Persib Hadapi Borneo FC

By Stefanus Aranditio - Kamis, 19 April 2018 | 14:30 WIB
Pemain belakang Persib, Victor Igbonefo berlatih terpisah di Rai Fitness, Kota Bandung, Jumat (16/2/2018).
FIFI NOFITA/BOLASPORT.COM
Pemain belakang Persib, Victor Igbonefo berlatih terpisah di Rai Fitness, Kota Bandung, Jumat (16/2/2018).

 Bek naturalisasi milik Persib Bandung, Victor Igbonefo, dipastikaN akan kembali meruput membela Persib saat tim berjuluk Maung Bandung itu menghadapi Borneo FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu (21/4/2018) pukul 18.30 WIB.

Kepastian tersebut dikonfirmasi oleh pelatih Persib Bandung. Roberto Carlos Mario Gomez yang akan menggantikan M Al Amin Syukur Fisabillah.

"Kita bisa memainkan Victor di pertandingan besok, menggantikan Sabil," kata Mario Gomez dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar.

Victor Igbonefo sendiri mengalami cedera sejak awal debutnya membela Persib melawan Sriwijaya FC di babak penyisihan grup Piala Presiden 2018.

(Baca juga: Curhat Simon McMenemy Terkait Empat Laga Bhayangkara FC)

Igbonefo nantinya akan diduetkan dengan Bojan Malisic di lini pertahanan Maung Bandung.

Sementara itu, gelandang Persib lainnya Dedi Kusnanda harus menepi karena cedera saat melawan Arema FC di pekan keempat.

"Persiapan kita cukup baik, hanya Dedi (Kusnandar) saja yang sedikit mengalami cedera," jelas Mario Gomez.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.