Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persib Seharusnya Bisa Cetak Lebih dari Tiga Gol ke Gawang Borneo FC

By Ramaditya Domas Hariputro - Minggu, 22 April 2018 | 09:26 WIB
 Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, mengamati jalannya laga antara Arema FC melawan Persib Bandung pada pekan keempat Liga 1 2018 di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu (15/04/2018) malam.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, mengamati jalannya laga antara Arema FC melawan Persib Bandung pada pekan keempat Liga 1 2018 di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu (15/04/2018) malam.

Persib Bandung sukses melumat lawan tandingnya pada pekan kelima Liga 1, Borneo FC.

Perjumpaan Persib Bandung dan Borneo FC berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu (21/4/2018).

Tim tuan rumah besutan Roberto Carlos Mario Gomez menang dengan skor meyakinkan 3-1 dari skuat berjuluk Pesut Etam.

Mario Gomez menegaskan, dirinya cukup bangga dengan performa Bojan Malisic dkk pada laga tersebut.

(Baca Juga: Video Pukulan Match Steward ke Aremania yang Viral Sampai Gegerkan Dunia)

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa Persib seharusnya bisa cetak lebih dari tiga gol, melihat performa para pemainnya di lapangan.

“Ini penting bagi kami. Kami bisa mencetak tiga gol dan mungkin seharusnya lebih. Saya senang dan bangga dengan para pemain saya,” jelasnya, dilansir BolaSport.com dari laman resmi tim.

Dengan hasil tersebut, kini tim berjuluk Maung Bandung itu berada di posisi kelima klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 8 poin.

Dari lima pertandingan, Maung Bandung telah mencatat dua kemenangan, dua hasil seri, dan satu kekalahan.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.