Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tampines Rovers Vs Persija - Susunan Pemain Kedua Tim, Macan Kemayoran Turunkan Skuat Terbaik

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 24 April 2018 | 18:05 WIB
Pemain Persija merayakan gol ke gawang PSIS Semarang di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (21/4/2018)
DOK LIGA 1
Pemain Persija merayakan gol ke gawang PSIS Semarang di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (21/4/2018)

 Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, menurunkan skuat terbaiknya untuk menghadapi Tampines Rovers.  

Kedua tim tersebut akan berhadapan dalam laga terakhir Grup H Piala AFC 2018 di Stadion Jalan Besar, Singapura, Selasa (24/4/2018).

Dari daftar susunan pemain yang diterima BolaSport.com, Persija langsung memainkan tiga penyerang, yakni Marko Simic, Novri Setiawan, dan Riko Simanjuntak.

Tiga pemain yang absen ketika Persija menang 4-1 melawan PSIS Semarang di Liga 1 2018, yakni Ismed Sofyan, Rezaldi Hehanussa, dan Maman Abdurrahman, juga langsung di terjunkan.

Tentunya pelatih yang akrab disapa Teco itu ingin anak-anak asuhnya bisa mendapatkan tiga poin dalam laga tersebut.

(Baca juga: Febri Hariyadi Absen Saat Persib Lawan Persija, Mario Gomez Siapkan Pengganti)

Sebab, kemenangan yang didapatkan Persija akan membuat Macan Kemayoran melaju ke fase selanjutnya.

Sementara itu, pelatih Tampines Rovers, Juergen Raab, memakai formasi 5-4-1 untuk menghadapi Persija.

Di lini depan, pelatih asal Jerman itu memasang Khairul Amri yang sempat membela klub asal Indonesia, Persiba Balikpapan.

Tampines Rovers juga memainkan pemain yang tidak bermain saat dikalahkan Persija dengan skor 1-4 saat bertanding di Jakarta.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.