Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sejarah Hari Ini - Arema Juara ISL dan Bantai Persija 5-1 di Hadapan The Jakmania

By Ramaditya Domas Hariputro - Rabu, 30 Mei 2018 | 15:01 WIB
 Aremania memberikan dukungan kepada Arema saat melawan Mitra Kukar pada laga pekan pertama Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (24/03/2018) sore.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Aremania memberikan dukungan kepada Arema saat melawan Mitra Kukar pada laga pekan pertama Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (24/03/2018) sore.

Tepat pada hari ini Arema Indonesia yang kini bernama Arema FC mengenang delapan tahun meraih gelar Indonesia Super League (ISL).

Tim kebanggaan arek-arek Kota Malang itu menyempurnakan pesta juara mereka pada 30 Mei 2010.

Menghadapi Persija di laga itu, Arema FC yang dinakhodai Robert Rene Alberts tampil percaya diri.

Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Pierre Njanka dan kolega sukses mempermalukan Persija di hadapan The Jakmania dengan skor 5-1.

(Baca Juga: Bek Muda Persib Ini Terharu Dipanggil Timnas U-19 Indonesia)

Pada laga itu pula, perjumpaan kedua tim menciptakan rekor manis di sepak bola tanah air.

Jumlah penonton yang hadir di SUGBK saat itu mencapai lebih dari 83 ribu.

Padahal, di partai ISL 2010 belum ada pertandingan yang menyentuh 50 ribu.

Kemenangan telak yang direngkuh di markas Persija membuat pesta Arema semakin sempurna.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X